SUKABUMIUPDATE.com - Sebanyak 31 warga Kampung Baruroke RT 02/02, Desa Perbawati, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, keracunan setelah menyantap makanan di acara hajatan warga, Sabtu (20/4/2019) lalu.
Warga merasakan pusing, mual dan mules setelah beberapa jam menyantap hidangan tersebut hingga harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapat perawatan.
BACA JUGA: Siswa SD Keracunan, Dinkes Kabupaten Sukabumi Duga Ada Bakteri
Seorang korban keracunan, Iwan, menjelaskan, menu hidangan yang disediakan di acara hajatan tersebut berupa nasi, semur daging, gurame goreng, capcay dan juga karedok.
"Saya waktu itu makan nasi, semur sama capcay juga brokoli. Setelah tiga jam kemudian, saya merasakan pusing, sakit perut dan mules-mules hingga harus bolak-balik ke toilet untuk buang air besar," ujar Iwan kepada sukabumiupdate.com, Senin (22/4/2019).
Menurut pria yang betugas sebagai Kesra Desa Perbawati ini, warga lainnya juga merasakan hal serupa. Puluhan warga yang mengalami sakit ini langsung mendatangi mantri setempat untuk berobat. Akan tetapi pusing, mual dan mulestak kunjung hilang sehingga warga dirujuk ke RSUD R Syamsudin SH.
"Hari sabtu itu mereka berobat ke mantri dulu, hari Minggunya mereka mulai dirujuk ke Bunut. Hingga Minggu sore, sudah ada 29 orang yang dibawa ke Bunut," ujarnya.
BACA JUGA: Sarapan Bubur, Puluhan Murid SD di Bantargadung Sukabumi Keracunan
Selain warga, Kepala Desa Perbawati beserta istrinya pun mengalami keracunan.
"Saya, pak kades dan istrinya mengalami keracunan. Kondisi saya sudah agak mendingan, pak kades masih sakit dan gak bisa masuk kerja hari ini, katanya masih terus-terusan sakit perut, mules dan mual sampai dengan sekarang," tandasnya.