SUKABUMIUPDATE.com - Dinar Dilham (34 tahun), dianiaya pria mabuk saat berada di sekitar rumah kontrakannya di Gunung Walat RT 04/01, Kampung Segog, Desa Batununggal, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Pelaku penganiayaan kini dalam pengejaran anggota Polsek Cibadak.
Seperti yang diungkapkan Kanit Reskrim Polsek Cibadak, Iptu Madun. Ia meyakinkan, polisi sudah mengantongi identitas pelaku.
BACA JUGA: Pria Ngamuk di Kontrakan Gunung Walat Sukabumi, Penghuni Kena Sabet
"Kami mengumpulkan data-data dari saksi-saksi yang berada di tempat kejadian perkara untuk bahan kami melakukan penyelidikan dan penangkapan," ujar Madun kepada sukabumiudpate.com, Rabu (24/10/2018).
Kendati demikian, Madun belum bisa menyebutkan identitas pelaku. Anggota Polsek Cibadak melakukan olah TKP dan mengumpulkan barang bukti.
"Barang bukti seperti pecahan kaca yang berserakan di teras rumah korban," tutur Madun.
BACA JUGA: Motif Penusukan Warga Cianjur di Cibadak Sukabumi Dipicu Perselisihan Soal Sapi
Semenentara itu, Dinas Dilham harus menjalani perawatan di RSUD Sekarwangi karena mengalami luka sabetan di beberapa bagian tubuh. Dinar mengaku tidak mengenali pelaku.
"Saya memohon kepada pihak kepolisian agar diproses sesuai undang-undang yang berlaku. Saya berharap pelaku segera ditangkap," kata pria yang sehari-hari bekerja sebagai penjual ponsel bekas ini.