SUKABUMIUPDATE.com - Dari 30 anggota Paskibraka Kota Sukabumi, tiga diantaranya dipercaya menjadi petugas pengibar bendera pada upacara HUT ke 73 Republik Indonesia di Lapang Merdeka Kota Sukabumi, Jumat (17/8/2018).
Ketiga pengibar tersebut adalah M Sabiq Al Jauza siswa MAN 2 Kota Sukabumi, M Daffa Abdullah siswa SMKN 1 Kota Sukabumi, dan M Husni Al Rasyid siswa SMAN 3 Kota Sukabumi. Saat diwawancarai sukabumiupdate.com usai upacara, ketiganya mengaku bangga lantaran sukses mengibarkan sang saka merah putih.
"Bahagia. Senang sekali melihat bendera berkibar sampai atas. Latihan selama lima bulan itu terbayar lunas dalam satu hari," ungkap Sabiq.
"Kami sebelumnya sempat mengikuti masa tenang. Tapi saat mulai masuk podium, saat itu kita mulai deg-degan. Kami tetap mencoba untuk tenang dan alhamdulilah pengibaran bendera bisa berjalan dengan baik," timpal Daffa.
BACA JUGA: Si Cantik Pembawa Baki Bendera Pusaka Upacara HUT ke 73 RI di Kota Sukabumi
Ketiganya tanpa segan berbagi kiat dan motivasi mereka melawan deg-degan hingga rasa takut, pada saat latihan maupun pada saat pengibaran bendera.
(Dari kiri) M Sabiq Al Jauza, M Daffa Abdullah dan M Husni Al Rasyid. (Foto: Herlan Heryadie).
"Semuanya tergantung dari diri kita sendiri. Kita tumbuhkan dulu motivasi dari diri kita sendiri. Tergantung dari niat kita untuk melakukan yang terbaik. Untuk menjadi seorang Paskibraka juga butuh niat, tekad dan motivasi yang kuat. Tidak mudah menjadi seorang Paskibra," pungkas Daffa.