SUKABUMIUPDATE.com - Sebuah truk tronton B 9371 TYU menghantam sebuah gudang GRC di Jalan Karangtengah, Desa Karangtengah, Kecamatan Cibadak. Tak ada korban jiwa dalam kecelakaan yang terjadi sekitar 6.30 WIB ini. Adapun bangunan gudang rusak dan merubuhkan tiang telepon.
Dari keterangan saksi mata, truk meluncur cepat tak terkendali dari arah Sukabumi menuju Bogor. Kemudian truk berbelok cepat hingga menghantam gudang.
BACA JUGA: Sopir Ngantuk, Truk Hantam Mobil dan Warung di Kadupugur Sukabumi
"Ketika truk sudah dalam menghantam gudang, mesinnya sudah mati. Mungkin kalau truk mati kan rem anginnya juga mati," ujar Suparman (60 tahun) saksi.
Menurut dia, hanya ada satu orang saja yaitu sopir dalam truk yang bermuatan batu sirtu itu.
BACA JUGA: Tiang Pembatas Jembatan Jatiwaringin Ringsek Ditabrak Truk
"Sopirnya luka dilarikan ke rumah sakit," jelasnya.
Sementara itu, kejadian tersebut mengakibatkan kemacetan karena banyaknya warga dan pengendara yang berhenti untuk melihat kecelakaan tersebut.