SUKABUMIUPDATE.com - Perempuan penderita Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) yang sedang mengandung dengan usia kehamilan 5-6 bulan akan dirawat di panti sosial yayasan Aura Welas Asih hingga melahirkan.
Di panti perempuan yang diamankan Satpol PP saat berada di depan SPBU Palabuhanratu tersebut sudah membaik dan sedikit demi sedikit sudah bisa diajak komunikasi.
BACA JUGA: Satpol PP Kabupaten Sukabumi Amankan ODGJ Hamil
"Namanya belum jelas masih bingung, tapi sekilas menyebut nama Aida diperkirakan usianya 27 tahun," ujar ketua Yayasan Aura Welas Asih Deni Solang kepada sukabumiupdate.com, Minggu (18/3/2018).
Menurut Deni, setelah diperiksa istrinya, usia bayi dalam kandunganya sudah besar dan bergerak aktif.
"Besok akan diminta minum vitamin agar makan banyak," imbuhnya.
BACA JUGA: Isu ODGJ Serang Ulama Resahkan Sukabumi, Nih Dia Tanda Orang Gangguan Jiwa
Pihak panti berharap, Satpol PP bersedia mengamankan ODGJ perempuan untuk selanjutnya di bawa ke panti.
"Harapan saya Satpol PP atau aparat keamanan di kota dan kabupaten sukabumi seperti Cicurug, Cibadak atau daerah daerah lain mau membawa atau mengantar ODGJ wanita seperti ini. Atau yang cacat dan terlantar di jalan atau emperan toko dibawa ke sini panti," jelas Deni.