SUKABUMIUPDATE.com - TNI AU Atang Sendjaja Bogor menggelar latihan Survival Dasar Sangga Langit tahun 2018 di wilayah Satrad 216 /TNI AU Cibalimbing, Desa Pasiripis Kecamatan Surade dan wilayah Desa Ujunggenteng Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi.
Latihan yang dimulai pada Senin (26/2/2018) dan diakhiri Kamis (1/3/3018) ini melibatkan sebanyak 29 prajurit dari TNI AU Atang Sendjaja Bogor, lima anggota BPBD Kabupaten Bogor, lima orang anggota Damkar Kabupaten Bogor, Menwa Universitas pakuan dua orang, Pramuka Saka Dirgantara enam orang dan lima orang dari SMK Penerbangan Bogor.
Latihan Survival Dasar Sangga Langit meliputi berbagai kegiatan teori dan praktek, seperti kompas siang, baca peta, kompas malam, caraka malam, penyeberangan basah, melaksanakan How To Fight (HTF) serta pelaksana survival laut dan hutan.
BACA JUGA: 27 Calon Resimen Mahasiswa Sukabumi Dilepas ke Rindam
Latihan Survival Dasar Sangga Langit pada hari terakhir akan dilakukan di Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap.
Danlat Mayor Penerbangan Akhmad Mulyono menuturkan, kegiatan ini bertujuan melatih dan meningkatkan kemampuan seseorang dalam kondisi yang sulit untuk bertahan hidup, seperti adanya emergency landing di hutan dan laut. Supaya dapat bertahan maka harus bisa memanfatkan lingkungan termasuk dalam hal makanan.
"Untuk mempertahankan hidup harus siap makan daging ikan, ular atau kelinci mentah, " singkat Akhmad Mulyono.