SUKABUMIUPDATE.com - KPPN Sukabumi meraih dua penghargaan terbaik pada kegiatan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) Jawa Barat Tahun 2022 yang diselenggarakan pada tanggal 23-24 September 2022 di Sukabumi.
Penghargaan tersebut berupa Peringkat Pertama Kinerja Penyaluran DAK Fisik Semester I Tahun 2022 dan Peringkat Pertama Kinerja Terbaik Pembinaan Pelaksanaan Anggaran sebagai Kuasa BUN.
Selain itu, KPPN Sukabumi juga meraih Peringkat Kedua atas Penghargaan Penyaluran Dana Desa Semester I Tahun 2022 dan Peringkat Kedua atas Penghargaan Kinerja KPPN Semester I Tahun 2022.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Plt Kepala Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Jawa Barat, Arif Wibawa pada Jumat (23/9/2022) kepada Kepala KPPN Sukabumi Abdul Lutfi.
“Selamat buat KPPN Sukabumi yang telah meraih dua penghargaan terbaik. Semoga capaian ini memotivasi jajaran KPPN Sukabumi untuk terus meningkatkan kinerja sehingga dapat berprestasi di tingkat nasional,” ujar Arif Wibawa.
Baca Juga :
Kepala KPPN Sukabumi Abdul Lutfi sangat bangga dengan capaian itu. Hal ini menunjukkan KPPN Sukabumi yang sudah lama dikenal sebagai salah satu KPPN yang berprestasi dapat terus mempertahankan kinerja terbaik di wilayah Provinsi Jawa Barat.
Pencapaian ini tentunya tak luput dari sinergi berbagai pihak, baik di lingkungan internal KPPN Sukabumi, Pemda lingkup kerja KPPN Sukabumi, maupun para satuan kerja pada wilayah kerja KPPN Sukabumi.
Namun penghargaan ini tidak mengherankan. Berdasarkan data pada aplikasi Online Monitoring Sistem Perbendaharaan dan Anggaran Negara (OMSPAN), realisasi DAK Fisik dalam wilayah kerja KPPN Sukabumi terus meningkat setiap bulannya. Bahkan untuk penyaluran pada Pemerintah Daerah Kabupaten Sukabumi menduduki penyaluran tertinggi untuk kategori Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota di wilayah Jawa Barat.
Adapun nilai DAK Fisik yang telah disalurkan di wilayah Pemerintah Kabupaten Sukabumi hingga tanggal 26 September 2022 adalah sebesar Rp 119.211.076.007,- atau 58,89 persen dari total pagu sebesar Rp 202.404.305.000,-.
Sementara penghargaan atas kategori Pembinaan Pelaksanaan Anggaran Tingkat Kuasa BUN dibuktikan dengan terdapat tiga satuan kerja yang memiliki nilai Indikator Kinerja Pelaksanaan Anggaran (IKPA) sempurna 100 yaitu Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Sukabumi, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Sukabumi, dan Badan Narkotika Nasional (BNN) Sukabumi.
IKPA sendiri merupakan indikator yang ditetapkan oleh Kementerian Keuangan selaku Bendahara Umum Negara (BUN) untuk mengukur kualitas kinerja pelaksanaan anggaran belanja Kementerian Negara/Lembaga.
IKPA digunakan sebagai alat monitoring dan evaluasi terhadap pelaksanaan anggaran yang terintegrasi pada Online Monitoring (OM) SPAN yang dijadikan ukuran dan mencerminkan kinerja satuan kerja atas kualitas perencanaan anggaran, kualitas pelaksanaan anggaran, serta kualitas hasil pelaksanaan anggaran. (ADVERTORIAL)
SUMBER: SIARAN PERS