SUKABUMIUPDATE.com - Wakil Ketua DPC Partai Persatuan Pembangunan atau PPP Kabupaten Sukabumi Andri Hidayana menghadiri deklarasi Koalisi Indonesia Bersatu atau KIB tingkat Kabupaten Sukabumi di salah satu hotel di Salabintana, Kabupaten Sukabumi.
Deklarasi koalisi yang di tingkat pusat lebih dulu dilakukan tersebut digelar di acara Rakerda DPD Partai Golkar Kabupaten Sukabumi pada Sabtu, 6 Agustus 2022. Ada tiga partai yang tergabung dalam KIB yakni PPP, Partai Golkar, dan Partai Amanat Nasional atau PAN.
"Kami hadir di acara Rakerda Partai Golkar Kabupaten Sukabumi sekaligus deklarasi Koalisi Indonesia Bersatu atau KIB," kata Andri kepada sukabumiupdate.com.
Baca Juga :
Andri yang juga anggota Komisi I DPRD Kabupaten Sukabumi menyebut kehadirannya dalam deklarasi KIB pada Sabtu kemarin merupakan bentuk komitmen PPP yang di tingkat nasional sudah membangun koalisi bersama Partai Golkar dan PAN menghadapi Pemilu 2024.
"Sesuai arahan DPP PPP melalui ketua umum, yang menginstruksikan kepada tingkat DPW dan DPC, untuk membangun kerja sama di semua tingkatan, sampai tingkat desa dan kecamatan dalam rangka menghadapi Pemilu 2024," kata Andri.
Di Kabupaten Sukabumi, sambung Andri, PPP akan membangun kerja sama koalisi KIB, bukan hanya untuk pemilu yang akan datang, namun juga bersama Partai Golkar di bawah komando Marwan Hamami selaku Ketua DPD Golkar Kabupaten Sukabumi dan Bupati Sukabumi.
"Kami mengawal dan mengamankan kebijakan politiknya sebagai Bupati Sukabumi. Selama berpihak kepada rakyat, sampai habis masa jabatan beliau (Marwan Hamami)," katanya.