SUKABUMIUPDATE.com - Kondisi jembatan Cibugel yang menghubungkan Dusun Sukarata dengan Dusun Kiarasapi di Desa Sumberjaya, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, kian mengkhawatirkan.
Alas kayu jembatan itu banyak yang lepas kemudian kawat seling jembatan sudah berkarat. Ketika melintas, pejalan kaki dan pengendara motor harus berhati-hati karena banyak papan alas jembatan yang sudah lapuk. Keadaan ini yang memicu kejadian orang jatuh ke sungai dari jembatan dengan panjang 70 meter yang membentang di atas Sungai Cibugel.
"Kalau dilewati motor bergoyangnya cukup kencang sehingga pengendara harus menurunkan kedua kakinya. Pernah ada yang terperosok, orangnya jatuh ke air sungai motornya nyangkut di jembatan,” ujar ketua RT Lingkungsari, Aep kepada sukabumiupdate.com, Rabu (29/6/2022).
Aep menuturkan jembatan tersebut dibangun 30 tahun yang lalu dan perbaikan jembatan sudah berulang kali dilakukan warga. Perbaikan tersebut dilakukan secara swadaya seperti mengganti alas jembatan. Sehingga yang dibutuhkan saat ini adalah perbaikan secara permanen.
“Jembatan pertama kali dibangun oleh pemerintah desa (pemdes) pada tahun 1990 dan sudah beberapa kali perbaikan," kata Aep.
Sementara itu, Bendahara Desa Sumberjaya Yadi Haryadi mengatakan pemdes sudah berencana pada bulan ini akan melakukan rehab jembatan. "Untuk material sudah siap seperti papan, sekarang sedang mengusahakan kawat seling dulu," ungkap Yadi.
Yadi menuturkan kendati kondisinya seperti itu, namun warga tetap menggunakan jembatan Cibugel dibanding memilih akses lain. Sebab jembatan ini membuat jarak warga dengan tempat tujuan menjadi dekat.
"Memang itu akses yang sangat dibutuhkan warga karena penghubung untuk menuju pusat pemerintahan maupun kegiatan ekonomi warga. Selain jembatan itu ada juga akses jalan namun cukup jauh sebab lewat jalan perkebunan PTPN VIII Cikaso sekitar 5 kilometer, akses lainnya yaitu naik perahu ke Muara Cikaso," pungkasnya.