SUKABUMIUPDATE.com - Raut wajah Ustad Suban, Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Jami Al Jayadiyyah, nampak sumringah, ketika rombongan Dinas Pekerjanaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi meninjau renovasi tahap akhir. Masjid tua ini berada kampung Sindanglengo desa Cijengkol, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi.
Subhan bersyukur karena masjid yang berdiri sejak tahun 1925 ini sempat hampir roboh dan saat ini sedang dalam proses pembangunan tahap akhir. Ia menjelaskan dana awal pembagunan masjid ini adalah bantuan dari para pagawai Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sukabumi.
“Alhamdulliah berkat dukungan para karyawan PU, yang digagas Pak Asep Japar, akhir masjid ini dapat berdiri megah,” kata Subhan kepada sukabumiupdate.com, Selasa 28 Juni 2022.
Selain sumbangan dari para karyawan PU, kata Subhan, panitia pembangunan masjid pun menerima sumbangan dari donator lainnya. Pembangun masjid jami Al Jayadiah, sudah berjalan sekitar lima bulan, “Insyallah seminggu lagi kelar.”
Baca Juga :
Sementara itu Kepala Dinas PU kabupaten Sukabumi, Asep Japar saat meninjau pengerjaan tahap akhir ini menjelaskan bahwa pembangunan masjid digagas pada Hari Bakti PU akhir tahun lalu. Kemudian jajaran Dinas PU bersepakat dengan para karyawan untuk menyisihkan uang setiap bulan, dana yang terkumpul disalurkan untuk pembangunan masjid yang kini bisa menampung 250 orang jamaah ini.
“Pembangunan masjid ini, hanya bentuk partisipasi kami para karyawan PU, atas masalah yang dihadapi warga terkait dengan sarana tempat ibadah, mudah-mudahan kedepan bukan hanya masjid yang bisa kami bangun, salah satunya perbaikan rumah bagi masyarakat yang tidak mampuh” jelas Asep Japar.