SUKABUMIUPDATE.COM - Setelah tiga hari buron, R, terduga pembunuh Siti Umi Kulsum (35), janda dua anak di Kampung Babakan Sirna RT 05 / RW 013, Kelurahan/Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, akhirnya tertangkap, Senin (16/5/2022).
Pria tersebut dikabarkan ditangkap sekitar pukul 14.00 WIB di sebuah rumah di Gunungwalat, Kampung Benda, Kecamatan Cibadak. Foto-foto pelaku saat tertangkap oleh kepolisian pun tersebar viral di media sosial.
Iyan Sofyan, Kakak kandung korban membenarkan kabar tersebut. Ia mendapatkan langsung informasi tersebut dari pihak kepolisian. Kini ia berada di Mapolsek Cibadak Polres Sukabumi untuk memastikannya.
"Ya betul, Saya ke sini (Mapolsek Cibadak) untuk memastikan jika pelaku telah tertangkap," ungkapnya kepada sukabumiupdate.com di Mapolsek Cibadak, Senin (16/05/2022).
Baca Juga :
Campur aduk, itu yang dirasakan Iyan saat mendapatkan kabar bahwa pembunuh adiknya tertangkap.
"Perasaaan saya campur aduk, bahagia pelaku telah ditangkap, Saya ucapkan terima kasih kepada jajaran kepolisian yang begitu sigap dan cepat tangkap pelaku," ungkap Iyan.
Dia berharap, pelaku menerima hukuman setimpal atas perbuatan kejinya yang telah membuat nyawa adiknya itu melayang.
"Saya minta pelaku dihukum seberat-beratnya, karena ini telah menghilangkan nyawa adik Saya. Saya sangat terpukul," jelasnya.
Terpisah, keluarga korban lainnya, Tio Fadilah, mengaku dirinya dikabari mengenai penangkapan pelaku pada Senin siang sekitar pukul 14.00 WIB.
"Sekitar jam 14.00 WIB saya di kabarin pelaku ditangkap, saya datang untuk memastikan. Katanya Pelaku ditangkap di kawasan Benda, kawasan Gunungwalat," tutur Tio.
Tio juga mendapat kabar bahwa pelaku sempat berusaha melarikan diri.
"Kabarnya Pelaku sempat mau melarikan diri," ungkapnya.
Saat berita ditayangkan, pihak sukabumiupdate.com masih menunggu rilis resmi dari Kepolisian terkait kasus ini di Mako Polsek Cibadak Polres Sukabumi.
Diberitakan sebelumnya, kasus pembunuhan yang dilakukan R ini menggegerkan warga Cibadak, Kabupaten Sukabumi. Ia dengan keji menusuk Siti Umi Kulsum (35 tahun) di depan rumah korban, Jumat 14 Mei 2022 malam, pukul 20.00 WIB.
REPORTER: CRP 4 (BILLIE)