SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi menyelenggarakan peringatan Hari Bakti PU ke-75 di halaman Kantor DPU, Jalan Cikeong, Desa Cimangu, Kecamatan Palabuhanratu, Kamis (3/12/2020).
Hari Bakti PU ini dilaksanakan berbeda di banding tahun lalu. Karena di tengah pandemi Covid-19, jumlah peserta pun dibatasi dan penerapan protokol kesehatan yang ketat. Hadir dalam kegiatan ini Pjs Bupati Sukabumi Raden Gani Muhamad.
BACA JUGA: Hari Bakti PU, Kemantapan Jalan Kabupaten Sukabumi Lampaui Target RPJMD
"Kami melakukan kegiatan upacara yang pesertanya terbatas, dari PU, Perkim dan Tataruang, berbeda dengan tahun lalu kami mengundang sampai 1.200 orang," ujar Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Sukabumi Asep Japar dalam sambutannya.
Karena harus memperhatikan protokol kesehatan, Hari Bakti PU dilaksanakan secara sederhana. Namun Ia berharap semua jajarannya tetap semangat, menjaga kekompakan dalam membangun Kabupaten Sukabumi.
BACA JUGA: DPU Perbaiki Jalan Ciawet - Cikadal, Penghubung Kecamatan di Selatan Sukabumi
"Ini merupakan Hari Bakti PU, Alhamdulillah ditengah situasi pandemi Covid-19 kita masih semangat membangun Kabupaten Sukabumi, kita memperhatikan kepentingan kebutuhan masyarakat dalam rangka meningkatkan roda perekonomian masyarakat," sambungnya.
Untuk itu dalam kegiatan kali ini, pihaknya menekan kepada seluruh jajaran dalam setiap melaksanakan kegiatan untuk selalu memperhatikan protokol kesehatan sesuai anjuran dari pemerintah. "Ingat pesan Ibu dengan 3M harus menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan," pungkasnya.
BACA JUGA: Jalan Ruas Jampang Kulon-Cikaso Sukabumi Diperbaiki, Anggarannya dari DAK
Dalam kesempatan tersebut dilaksanakan penyerahan sertifikat bimtek pengawas tahun 2020 sebanyak 10 orang, penyerahan cinderamata dan uang kadedeh bagi 21 purna bhakti pada Dinas PU Kabupaten Sukabumi, pembagian santunan kepada 25 anak yatim piatu serta penerimaan P3A mitra cai sebanyak 7 mitra cai.
Ingat pesan ibu: Wajib 3M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.