SUKABUMIUPDATE.com - Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Hera Iskandar mengapresiasi kegiatan Pertemuan Ilmiah Tahunan IV yang diselenggarakan IDI Kabupaten Sukabumi.
Kegiatan bertema ‘Ready For 4.0 be Adaptive and Innovative’ yang berlangsung 18 - 20 September 2020 di Hotel Horison, Kota Sukabumi itu dihadiri oleh 398 peserta.
BACA JUGA: Pertemuan Ilmiah Tahunan IDI Kabupaten Sukabumi, Momen Dokter Mengupdate Ilmu
Pertemuan ilmiah tahunan yang diselenggarakan IDI Kabupaten Sukabumi ini merupakan kegiatan dengan jumlah peserta terbanyak, karena dilaksanakan secara virtual dan menghadirkan 31 narasumber, adapun bentuk kegiatan Pertemuan Ilmiah Tahunan ini adalah dengan melaksanakan simposium serta workshop.
"Mengucapkan selamat dan sukses, di tengah masa pandemi, dr. lusiana Rahmawati, Sp.A, M.Kes sebagai ketua Panitia mampu melaksanakan kegiatan tersebut dengan sistem daring atau virtual dengan peserta yang sangat banyak. Ini menandakan antusiasme yang sangat baik," jelasnya.
BACA JUGA: Komisi IV DPRD Sukabumi Evaluasi Belajar Dari Rumah, Berkumpul Tanpa Protokol Kesehatan
Hera berharap Kegiatan Ilmiah Tahunan ini dapat meningkatkan wawasan keilmuan yang nantinya dapat diimplementasikan dalam melayani pengobatan serta upaya kesehatan masyarakat di Kabupaten Sukabumi.
"Sehingga masyarakat kabupaten sukabumi merasa nyaman dan terpuaskan dengan pelayanan para dokter baik spesialis dan juga dokter umum yang ada di Kabupaten Sukabumi," ungkap Hera.
Kedepannya, Hera berharap IDI dapat bersinergi dengan DPRD terutama Komisi IV yang membidangi masalah kesehatan guna berbagi ilmu dan Informasi serta regulasi yang dibutuhkan untuk pengembangan upaya-upaya peningkatan pelayanan Kesehatan di Kabupaten Sukabumi.