SUKABUMIUPDATE.com - Ketua Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kabupaten Sukabumi, Nursriawati Adjo Sardjono memberikan pembinaan terhadap pengurus di wilayah III Cicurug, Rabu (13/2/2019).
Hadir dalam kesempatan tersebut Dewan Penasehat Perwosi, Adjo Sardjono. Sebelum agenda di mulai, Ketua Perwosi mengajak seluruh anggotanya untuk senam sehat bersama, di halaman Pendopo Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi.
BACA JUGA: Perwosi Kabupaten Sukabumi Bekali Anggotanya Cara Berwirausaha
Menurut Adjo, Perwosi rutin berkeliling ke setiap wilayah eks kewadanaan untuk memberikan pembinaan pengurus di setiap kecamatan.
"Hari ini jadwalnya di wilayah III Cicurug dari beberapa eks kewadanaan," ujarnya kepada sukabumiupdate.com.
Adjo juga memberikan arahan serta pandangan-pandangan terhadap pengurus Perwosi. Di samping memotivasi pengurus, agenda ini juga untuk memasyarakatkan olahraga khususnya wanita.
"Mengolahragakan wanita supaya tetap sehat, bugar dan fit, sehingga bisa membina keluarga dengan baik," katanya.
Dengan olahraga khususnya wanita, Adjo menilai otomatis dapat mendorong suaminya dan anaknya untuk terus melakukan aktivitas fisik. Hal tersebut juga, tambah Adjo merupakan program dari Perwosi.
"Salah satunya Germas (gerakan masyarakat hidup sehat) baik melalui aktivitas fisik atau olahraga. Selain itu, makan sayur dan buah termasuk memeriksa kesehatan secara berkala," tandasnya.