SUKABUMIUPDATE.com - Hari pertama masuk sekolah, 320 siswa baru di SMP Negeri 2 Cicurug, Kabupaten Sukabumi mengikuti Masa Perkenalan Lingkungan Sekolah (MPLS). Sesuai dengan aturan pemerintah, pihak sekolah tidak melakukan perploncoaan bagi siswa baru.
BACA JUGA: PPDB 2019 di SMP Negeri 1 Bojonggenteng Belum Mencapai Target
Ketua panitia MPLS, Anto Darmayanto mengatakan, mulai terbitnya Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Permendikbud) RI, Nomor 18 Tahun 2016 tentang pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa baru, pihak sekolah sama sekali tidak melakukan perploncoan.
"Kami memang sudah sesuai arahan dari pemerintah, sudah jelas bagaimana MPLS lebih dititik beratkan mengenai lingkungan sekolah, sehingga tidak ada lagi perploncoan, karena semuanya akan dilakukan oleh guru. OSIS hanya membantu saja," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Senin (15/7/2019).
Menurut Anto, MPLS akan dilaksanakan selama tiga hari dan mengundang dari unsur Kepolisian, TNI serta Kesehatan, untuk memberikan materi terhadap mahasiswa baru di SMP Negeri 2 Cicurug ini.
BACA JUGA: Sekolah Pungli, Disdik Kabupaten Sukabumi Bakal Laporkan ke Inspektorat
"Dari Koramil Cicurug memberikan materi pendidikan karakter bangsa, kedua dari Kepolisian Sektor Cicurug mengenai narkoba dan dari Dinas Kesehatan (Dinkes) mengenai masa puber," katanya.
Lanjut Anto, sedangkan materi lainnya Jumat dan Sabtu, pengenalan kepramukaan dari guru-guru tentang kurikulum, tatakrama siswa, wawasan Wiyata Mandala, budaya sekolah.
"Termasuk mengenai upacara pengibaran bendera, supaya pelaksanaan upacara bendera bisa tertib, dan lebih mencintai bangsa Indonesia," tandasnya.
BACA JUGA: Disdik Kabupaten Sukabumi Gelar Lomba Tenaga Kependidikan
Kepala SMP Negeri 2 Cicurug, Teddy Ismail mengungkapkan MPLS tahun ajaran 2019-2020 ini sangat diprioritaskan. Ia juga mengucapkan selamat kepada siswa-siswi baru yang telah melampaui seleksi yang begitu ketat untuk masuk ke SMP Negeri 2 Cicurug.
"Banyak teman-teman kalian yang tidak bisa diterima di sekolah ini, karena kuotanya terbatas 320. Bahkan pendaftaran melebihi kuota, maka dari itu jangan disia-siakan kesempatan kalian sudah diterima di sini manfaatkan sebaik-baiknya," katanya saat memberikan sambutan upacara.
Lanjut Teddy, jangan diisi dengan hal yang sifatnya kekanak-kanakan, karena sudah menjadi siswa di SMPN 2 Cicurug. "Dulu di SD masih terkesan anak-anak, hari ini sudah belajar dan manfaatkan waktu untuk belajar," jelasnya.
Teddy menegaskan, pendidikan karakter sebagai salah satu landasan di sekolah. Ia berharap semua siswa-siswi memiliki karakter yang baik dan berakhlak mulia. "Kita mempunyai visi terwujudnya lulusan yang cerdas dan berakhlak mulia, serta meningkatkan prestasi," pungkasnya.