SUKABUMIUPDATE.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke ke Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Jumat (8/2/2019). Jokowi akan membagikan sertifikat tanah wakaf bagi sejumlah pengurus pondok pesantren di Provinsi Jawa Barat.
Bertolak dari kediamannya di Paviliun Bayurini, Istana Kepresidenan, pukul 06.45 WIB, didampingi Ibu Negara Iriana dengan menggunakan jalur darat. Setelah menempuh 2 jam perjalanan, Presiden dan rombongan tiba di acara pertama, yakni Wana Lestari Wisata Pokland, Kecamatan Haurwangi, Cianjur. Di tempat ini, Jokowi akan menyerahkan surat keputusan pemanfaatan hutan sosial kepada warga Cianjur.
BACA JUGA: Posting Pertemuan dengan Adul, Jokowi: Sungguh Menginspirasi Kita Semua
Setelah itu, Presiden akan melaksanakan ibadah salat Jumat di Masjid Agung Cianjur yang terletak di pusat kota. Di sini, Jokowi juga akan membagikan sertifikat tanah wakaf bagi sejumlah pengurus pondok pesantren di Provinsi Jawa Barat.
Presiden juga akan meresmikan Alun-Alun Kota Cianjur yang berada satu kompleks dengan Masjid Agung. Terakhir, Presiden akan melaksanakan silaturahim dengan ulama dan santri di Pondok Pesantren Al-Ittihan, Langensari, Karangtengah, Cianjur. Presiden dan rombongan langsung kembali pada sore hari.