SUKABUMIUPDATE.com - Perumda Bank Perkreditan Rakyat atau BPR Cabang Jampang Kulon, Kabupaten Sukabumi, ikut berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi masyarakat dengan permodalan bagi pelaku usaha kecil menengah lewat pinjaman Kredit Sahabat Mikro.
Kepala Seksi Pemasaran Perumda BPR Cabang Jampang Kulon, Budi Irawan, mengatakan selama pandemi Covid-19 pihaknya tetap melakukan promosi dan pemasaran produk seperti Kredit Sahabat Mikro, konsumtif, investasi, modal kerja, konstruksi, dan Simantap.
"Juga untuk tabungan seperti Sibarokah, Siwajar, Tahara, deposito, Tapak, dan Tabungan Bangkit," kata dia, Selasa, 21 September 2021.
Sosialisasi ke lapangan dengan sejumlah pihak juga dilakukan Perumda BPR Cabang Jampang Kulon dalam membantu pemulihan ekonomi agar pelayanan kepada masyarakat berjalan optimal. "Pengambilan kredit maksimal Rp 10 juta dengan bunga 0,5 persen," ujar dia.
Budi menjelaskan jangka waktu paling lama dari kredit tersebut adalah dua tahun atau disesuaikan dengan kemampuan debitur. "Namun lebih cepat, lebih baik," katanya. "Saat ini sudah dikucurkan dana sebesar Rp 726.900.000, 88 rekening, untuk Kredit Sahabat Mikro," imbuh Budi.