SUKABUMIUPDATE.com - Seorang pria bernama Deden (48 tahun) mengaku menjadi korban pembegalan di jalan Sukabumi - Sagaranten tepatnya di Kampung Cigaluga RT 12/06, Desa Cijangkar, Kecamatan Nyalindung, Kabupaten Sukabumi.
Peristiwa pembegalan yang dialami warga Kampung Babakan Bandung RT 002/004, Desa Cisarua, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, terjadi Senin (20/5/2019) sekitar pukul 20.30 WIB.
BACA JUGA: Pedagang Sandal Asal Ciemas Sukabumi Jadi Korban Pembegalan di Tapin Kalsel
Kapolsek Nyalindung AKP Endah Sriwigiarti, mengungkapkan, korban saat itu melintas dari arah Sukabumi dengan tujuan Takokak Cianjur hendak pulang ke rumah istrinya dengan menggendarai sepeda motor Yamaha Zupiter.
Tiba dilokasi kejadian tiba-tiba korban distop seseorang yang langsung menendang sepeda motornya hingga korban terjatuh. Pelaku memukul korban dan tidak lama kemudian datang tiga pelaku lagi menggunakan sepeda motor Yamaha RX King lalu merampas tas berisi uang.
"Dari pengakuan korban beberapa orang tersebut langsung merampas tas korban yang berisi uang sebesar Rp 5.800.000 setelah itu pelaku kabur ke arah Kota Sukabumi," jelas Endah kepada sukabumiupdate.com, Selasa (21/5/2019).
Korban mengakupelaku sempat akan membawa lari sepeda motor miliknya, namun sepeda motor korban susah dihidupkan hingga tidak berhasil dibawa kabur pelaku.
BACA JUGA: Seluk-beluk Pemuda Pengarang Cerita Pembegalan di Tegalbuleud Sukabumi
"Korban mengalami luka pada bagian jidat, pipi sebelah kanan dan rahang kanan luka lebam serta bibir atas dan bawah mengalami luka sobek," kata Endah.
Saat ini polisi masih mengumpulkan keterangan dari saksi untuk mendalami kasus ini dan sampai saat ini belum ada barang bukti yang bisa diamankan petugas.