SUKABUMIUPDATE.com - Hampir semua orang pernah dilanda rasa malas saat di pagi hari, bahkan ada yang tidak Semangat saat akan memulai aktivitas.
Walaupun memiliki berbagai macam alasan, tapi kamu tetap harus melawan rasa malas itu agar tidak menjadi suatu kebiasaan. Ingat, rasa malas akan merugikan dan dapat menurunkan produktivitas seseorang.
Nah disini kita akan membahas tentang lima Aktivitas yang akan membuatmu Semangat dan dapat menghilangkan rasa malas.
1. Bangun Lebih Awal
Dengan bangun tidur lebih awal, ada banyak hal yang bisa kamu lakukan sebelum berangkat bekerja, termasuk mempersiapkan perlengkapan kerja.
Selain itu, kamu juga memiliki waktu untuk berolahraga atau membaca berita dipagi hari. Dengan demikian, kamu akan menjadi lebih produktif.
Atau jika kamu adalah seorang perempuan, kamu bisa memakai riasan wajah dengan santai tanpa perlu tergesah-gesah.
Dengan persiapan diri itu, kamu bisa meningkatkan semangat hingga rasa percaya diri. Agar bisa bangun lebih pagi, kamu harus mengatur jam tidur dan jangan bergadang ya.
2. Olahraga Ringan
Olahraga merupakan aktivitas yang disarankan karena bermanfaat bagi kesehatan.
Untuk kamu yang ingin membangkitkan semangat sebelum berangkat kerja, maka lakukanlah olahraga ringan.
Selain sehat, ada manfaat lain dari olahraga di pagi hari, yaitu dapat meningkatkan konsentrasi. Sehingga kamu akan lebih fokus saat bekerja.
Selain itu, olahraga juga dapat menghilangkan rasa stress kamu karena pekerjaan lho.
Adapun olahraga ringan yang bisa kamu lakukan yaitu lari santai disekitar rumah, mengangkat barbel, yoga atau senam di halaman rumah.
3. Sarapan
Sarapan itu penting, namun tak sedikit orang yang tak melakukannya, entah karena tak sempat atau tak biasa. Maka dari itu, jadikan sarapan sebagai hal yang penting.
Untuk menu sarapan pilih makanan yang tidak terlalu berat, karena bisa membuat kamu cepat kenyang dan membuat kamu ngantuk saat beraktivitas.
Dengan sarapan yang cukup, kamu mendapatkan energi untuk menjalani hari di tempat kerjaan.
Jangan lupa, lengkapi menu sarapan kamu dengan buah-buahan, seperti pisang, pepaya, semangka dan apel.
Untuk minumannya pilih yang umum saja seperti susu atau jus.
4. Berbagi Cerita dengan Keluarga
Waktu bersama keluarga menjadi sempit akibat kesibukan bekerja. Maka dari itu manfaatkan sela-sela waktu sebelum berangkat untuk mengobrol atau berbagi cerita dengan keluarga.
Karena ketika kamu berbagi cerita dengan mereka, beban yang kamu dapatkan akan berkurang atau bisa jadi terlupakan.
Ingat keluarga adalah orang-orang yang dapat membangkitkan semangatmu karena rasa cinta dan sayangnya mereka.
5. Buat Agenda Rencana
Agenda itu penting lho, sebab disana terdapat sejumlah list yang menjadi target kamu.
Dengan agenda tersebut kamu akan memiliki sebuah alur yang terarah dan tahu apa saja yang akan dikerjakan hari ini atau hari selanjutnya.
Agenda rencana akan membantumu untuk mengerjakan kegiatan yang penting sehingga kamu bisa menunda kegiatan lainnya.
Nah, itulah lima aktivitas yang bisa kamu lakukan sebelum berangkat kerja.