SUKABUMIUPDATE.com - Selain menawarkan kesejukan alam, di wisata kebun pinus atau Bonpis di Blok Perhutani Hanjuang Barat pun Anda bisa menikmati kesegaran dan manisnya es kelapa muda atau degan. Lokasi ini tepatnya berada di pinggir jalan provinsi ruas Waluran - Tamanjaya, Kampung Cigodeg, Desa Mekarmukti, Kecamatan Waluran, Kabupaten Sukabumi.
"Untuk bisa masuk ke wisata alam Bonpis, pengunjung dikenai tiket masuk satu orang Rp 3 ribu. Sementara parkir motor Rp 5 ribu dan mobil Rp 10 ribu," kata Nurjen, pengelola Bonpis, Jumat, 1 Oktober 2021.
Wisata ini juga memiliki sejumlah fasilitas seperti musala, toilet, tiga gazebo, permainan istana balon untuk anak-anak, dan payung warna-warni yang dipasang di atas pohon pinus. Es kelapa muda yang bisa Anda nikmati, dijual oleh beberapa warga yang membuka warung di kawasan tersebut. "Mereka menjual makanan dan minuman ringan," ujar Nurjen.
"Namun yang paling mantap di sana, pengunjung bisa memesan paket nasi liwet beras merah dengan menu ayam kampung yang dibakar atau digoreng. Ditambah minum es kelapa muda," imbuh dia menjelaskan menu yang tersedia di wisata Bonpis. "Kepala muda itu didatangkan dari Waluran. Harga per butir ukuran besar Rp 10 ribu."