Wisata di Batam: Yuk Rencanakan Liburan Seru Bersama Keluarga

Kamis 14 Maret 2019, 08:33 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Selain dikenal sebagai pusat belanja barang murah, Batam juga banyak dikunjungi wisatawan untuk liburan bersama keluarga. Saat ini, Batam tercatat sebagai kota ketiga yang paling banyak dikunjungi wisatawan mancanegara di Indonesia. Dengan jarak yang dekat dengan Singapura dan Malaysia, akses mudah ke Batam pun membuat wisatawan dari negeri tetangga tertarik untuk liburan ke kota ini dan bikin sewa mobil di Batam selalu laris manis tiap pekannya.

Liburan di Batam tak hanya membuat orang dewasa bahagia dengan berbagai tempat belanja barang murah. Tapi anak-anak pun akan suka, karena banyak hal menarik yang bisa mereka lakukan di sini. Pun, banyak kuliner lezat yang bisa dinikmati bersama-sama yang pastinya bikin liburan jadi lebih menyenangkan.

Belum pernah ke Batam dan ingin liburan di sini. Berikut adalah tempat-tempat yang wajib kamu kunjungi.

Ikon Kebanggaan Kota Batam

Tujuan utama para wisatawan yang pertama kali ke Batam adalah berfoto di tulisan Welcome To Batam. Berlokasi di Bukit Clara, Teluk Tering, Kota Batam, tulisan ini tidak hanya indah ketika dikunjungi di siang hari, tetapi juga cantik ketika dikunjungi di malam hari.

Lampu-lampu cantik yang menghiasi tulisan yang jadi ikon Kota Batam ini membuat foto jadi lebih menarik. Berbagai angle pun bisa diambil ketika foto di sini, kreasikan sesuai dengan imajinasimu saja.

<!-- [if !supportLists]-->1)    <!--[endif]-->Menyebrangi Jembatan Barelang Yuk

Dibangun sebagai penghubung antar pulau, namun Jembatan Barelang tak hanya berfungsi secara transportasi saja. Jembatan ini sekarang juga menjadi salah satu daya tarik wisata karena keindahannya.

Wisatawan biasanya berfoto dari tepi jembatan yang merupakan pantai berpasir cantik. Atau sekaligus menyeberang dan merasakan sensasi melewati jembatan yang membelah lautan. Pemandangannya begitu cantik, jadi kamu wajib banget mampir ke sini.

<!-- [if !supportLists]-->2)    <!--[endif]-->Seru di Ocarina Theme Park

Buat si kecil, liburan ke Ocarina Theme Park adalah tempat bermain seru yang nggak akan terlupakan. Banyak wahana menarik yang ada di sini, semuanya patut untuk dicoba bersama keluarga.

Sementara anak-anak bermain, yang dewasa bisa menikmati pemandangan di sekitar Ocarina Theme Park. Dengan lokasi yang berada di tepi pantai, tempat wisata ini tidak hanya menarik ketika siang hari, tetapi juga ketika matahari menjelang terbenam di peraduannya.

<!-- [if !supportLists]-->3)    <!--[endif]-->Pandang Singapura dari KTM Resort

Jarak Batam dengan Singapura hanyalah selemparan batu saja. Ketika malam menjelang, pemandangan lampu dari negara tetangga itu pun tampak jelas dari Batam, khususnya di KTM Resort. Sambil menikmati kuliner yang lezat, memandang lampu berkilauan di negara tetangga akan jadi pengalaman yang nggak terlupakan.

<!-- [if !supportLists]-->4)    <!--[endif]-->Cuci Mata di Nagoya

Nggak lengkap kalau ke Batam tapi tidak mampir ke Nagoya. Sebagai salah satu pusat perbelanjaan terbesar, Nagoya adalah tempat terbaik untuk cuci mata, atau sekalian belanja barang murah buat dibawa pulang ke rumah.

Tips Nyaman Keliling Batam

Batam adalah kota yang luas, dengan berbagai akses transportasi umum yang memadai. Tetapi untuk wisatawan yang baru pertama kali kesana, moda transportasi ternyaman adalah dengan rental mobil. Dengan sopir warga lokal yang lebih tahu arah dan tujuan, liburan pun akan lebih lancar tanpa takut kesasar.

Banyak jasa sewa mobil di Batam yang bisa dipilih. Mudahnya, bisa diakses via Traveloka. Cukup buka aplikasi dan pilih menu rental mobil, lalu masukkan kota tujuan dan berbagai pilihan kendaraan yang tersedia akan muncul di layar.

Dengan rental mobil di Batam, perjalanan liburan pasti lebih nyaman dan menyenangkan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa
Food & Travel21 November 2024, 20:00 WIB

Wisata Populer di Banten, Kamu Harus Kunjungi 5 Tempat Ini Saat Liburan!

Dengan beragam pilihan destinasi, mulai dari pantai yang eksotis hingga peninggalan sejarah yang kaya, Banten mampu memanjakan setiap wisatawan.
Pulau Peucang, Banten memang menyimpan segudang pesona wisata yang sayang untuk dilewatkan, terutama saat liburan. (Sumber : tnujungkulon.menlhk.go.id)
Sehat21 November 2024, 19:30 WIB

Gagal Jantung Sisi Kiri : Ketahui Jenis dan Gejalanya

Gagal jantung sisi kiri adalah kondisi di mana sisi kiri jantung tidak mampu memompa darah dengan efisien ke seluruh tubuh. Hal ini menyebabkan darah menumpuk di paru-paru dan menimbulkan gejala seperti sesak napas.
Ilustrasi gagal jantung sisi kiri (Sumber : Freepik/@msgrowth)
Food & Travel21 November 2024, 19:00 WIB

Pesona Sunset dan Pasir Putih, Wisata Pantai Santolo Garut HTM Cuma Rp10.000!

Pantai Santolo Garut memiliki pasir putih yang lembut dan bersih, yang sempurna untuk berjemur dan bermain air.
Sunset di Pantai Santolo Garut. Foto: IG/ummifatravelling
Sukabumi21 November 2024, 18:46 WIB

Kesurupan Massal Ratusan Karyawan PT GSI Cikembar Sukabumi

Peristiwa kesurupan massal menggemparkan PT Glostar Indonesia (GSI) I Cikembar, Kamis (21/11/2024) pagi. Ratusan karyawan di pabrik yang berlokasi di Jalan Raya Pelabuhan II, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi.
Ratusan karyawan GSI Cikembar Sukabumi kesurupan massal | Foto : Istimewa
Entertainment21 November 2024, 18:30 WIB

Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta

Girl grup asal YG Entertainment, 2NE1 akan menggelar konser di Indonesia bertajuk WELCOME BACK selama dua hari, pada 22 dan 23 November 2024 di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta.
Profil Girl Grup 2NE1 yang Bakal Konser Dua Hari di Jakarta(Sumber : Instagram/@_minzy_mz)