Melongok Bungker Peninggalan Jepang di Komplek Satrad 216 Cibalimbing Surade Sukabumi

Sabtu 22 Desember 2018, 23:20 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Di Komplek Satuan Radar (Satrad) 216 Cibalimbing Surade, Kabupaten Sukabumi terdapat salah satu bukti sejarah bekas peninggalan zaman penjajahan Jepang.

Peninggalan sejarah tersebut berupa bunker yang berfungsi sebagai benteng pertahanan.

Terdapat tiga bunker yang masing-masing berukuran cukup besar. Bunker pertama memiliki panjang 13,5 meter, lebar 4,1 meter, tinggi 160 sentimeter, dengan dua pintu di bagian depan dan belakang. Lebar pintunya sekitar 116 sentimeter, tinggi 100 sentimeter, kedalaman 490 sentimeter. Pintu tersebut memiliki empat lubang jendela berukuran panjang 56 sentimeter, tinggi 25 sentimeter.

Arah sebelah barat, sekitar 100 meter dari bunker pertama, terdapat bunker ke dua. Ukurannya panjang 5,2 meter,  lebar 3, 24 meter, tinggi 170 sentimeter. Kemudian bunker ke tiga terletak sekitar 50 meter ke arah barat dari bunker ke dua. Memiliki panjang 140 sentimeter, lebar 5 meter, dengan satu pintu setinggi 184 sentimeter, lebar 180 sentimeter dengan satu jendela ukuran tinggi 56 sentimeter dan lebar 25 sentimeter.

BACA JUGA: Objek Wisata Pantai di Palabuhanratu Dipredikisi Ramai Pengunjung

Dari pantauan sukabumiupdate.com, dua bunker diantaranya berada persis di dalam komplek Satuan Radar 216 Cibalimbing. Satu lainnya terletak di luar komplek, berbatasan dengan lahan milik warga. Di sekitar bangunan tersebut tumbuh pepohonan dan ilalang, terkesan tidak terawat.

"Bunker tersebut jumlah semuanya ada empat bangunan. Namun yang satu lagi sudah tidak utuh, jaraknya sekitar satu kilometer dari tiga bunker tersebut. Yang masih utuh tinggal tiga," kata Komandan Satrad 216 Cibalimbing Surade, Mayor Lek Panca Prawira, kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (22/12/2018).

Satrad 216 Cibalimbing Surade sudah berupaya merawat tiga bunker tersebut. Hal ini penting dilakukan untuk menjaga warisan sejarah, sebagai sarana edukasi generasi muda dalam mengenal sejarah.

BACA JUGA: Hutan Damar Kadudampit Sukabumi, Lepas Penat Sekaligus Mengenal Elang

"Keberadaan bunker itu merupakan salah satu catatan penting sejarah bangsa kita. Bahwa Jepang pernah membangun kekuatan angkatan perangnya di sini (Cibalimbing - Sukabumi Selatan). Tentunya melalui pertimbangan dan kajian angkatan perang Jepang kala itu. Salah satunya mungkin disini adalah tempat paling aman sebagai pintu keluar atau alternatif jika kekuatan angkatan perang Jepang sudah terdesak di sisi utara Pulau Jawa," tuturnya.

Sementara itu, Kayat (50 tahun), warga Kampung Citaritih, Desa Pasiripis, Kecamatan Surade, berharap pemerintah daerah melalui dinas terkait dapat membantu perawatan bunker. Kayat adalah pemilik lahan berbatasan dengan Komplek Satrad 216 Cibalimbing Surade, dimana terdapat salah satu bunker peninggalan Jepang.

"Kalau dirawat dan ditata akan menjadi objek wisata juga," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 15:13 WIB

Debat Pilbup Sukabumi: Iyos-Zainul Sebut Solusi Masyarakat Sejahtera Tak Cukup Melanjutkan

Paslon Iyos-Zainul berkomitmen mengelola seluruh potensi demi mewujudkan Sukabumi yang Agamis, Sejahtera, Inovatif dan Kolaboratif.
Paslon nomor urut 1 Iyos-Zainul saat memaparkan visi-misi dalam sesi pertama debat publik terakhir Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024. (Sumber : Youtube Sukabumiupdate)
Inspirasi22 November 2024, 15:00 WIB

Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini!

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Loker Sukabumi Sebagai Cook/Commis 1 Minimal SMK, Cek Kualifikasinya Disini! (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:55 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Asep Japar - Andreas: Visi Misi

Ajang adu gagasan pasangan calon ini disiarkan secara langsung oleh stasiun tv nasional atau bisa diakses melalui kanal youtube sukabumiupdate.com.
Paslon 02 pilkada kabupaten sukabumi 2024, Asep Japar - Andreas (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).