SUKABUMIUPDATE.com - Calon Bupati Sukabumi nomor urut 1, Adjo Sardjono menyebut ayam pelung Sukabumi tidak kalah unggul dengan ayam pelung dari daerah asalnya yakni Cianjur.
Populasi peternak ayam pelung asal Sukabumi yang tersebar dibeberapa komunitas pecinta ayam pelung juga jumlahnya naik. Hal ini membuktikan peluang pengembangan ayam pelung di Kabupaten Sukabumi bisa menjadi salah satu andalan penguatan ekonomi rakyat melalui basis pariwisata.
BACA JUGA: Warga Terdampak Double Track di Cibadak Ngeluh ke Adjo
"Dengan potensi ini ke depan peran pemerintah daerah dan para pegiat komunitas ayam peluang harus lebih sinergis. Kontes-kontes seperti ini harus rutin digelar tentu dengan fasilitas yang disediakan pemda,"ujar Adjo Sardjono usai membuka kontes ayam pelung di Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (10/10/2020).
Dengan helatan rutin kontes ayam pelung, Adjo menilai akan menjadi daya ungkit ekonomi, pariwisata dan hiburan bagi masyarakat. Dimana dalam setiap event kontes ayam pelung tentu akan ada perputaran ekonomi serta nilai jual ayam pelung yang mengikuti kontes.
BACA JUGA: Bertemu Buruh, Adjo Sardjono Pegang Tiga Komitmen untuk Pekerja Sukabumi
"Kalau rutin digelar kontes baik itu tingkat kabupaten sampai nasional, tentu para peternak dan pecinta ayam pelung di Sukabumi akan terus terpacu. Ke depan kontes ayam pelung bisa menarik peserta-peserta dari luar Kabupaten Sukabumi, makin banyak dan terus meningkat," terangnya.
Adjo menambahkan populasi ayam di Kabupaten Sukabumi sangat besar, sebagai contoh ketersediaan daging ayam untuk wilayah Kabupaten Sukabumi selalu surplus. Hanya saja meski ada kenaikan, populasi untuk ayam pelung populasinya masih harus ditingkatkan. "Oleh karena itu Pemda harus hadir bersama organisasi pecinta ayam pelung," tandasnya.