SUKABUMIUPDATE.com - Perolehan suara pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin di dua desa, masing-masing di Desa Sidamulya, Kecamatan Ciemas dan Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap, tidak seperti di kebanyakan tempat lain di Sukabumi. Di dua desa tersebut pasangan nomor urut 01 tersebut menang telak atas Prabowo-Sandi.
Berdasarkan data yang dihimpun dari Panitia Pemungutan Suara (PPS) setempat, Jokowi-Ma'ruf memperoleh 1.065 suara atau sekitar 77,6 persen dari total suara sah di Desa Sidamulya. Sementara pasangan Prabowo-Sandiaga Uno hanya mendapat 309 suara atau 22,4 persen.
BACA JUGA: Suara Jokowi Kalah Telak di TPS Wali Kota Sukabumi, Ini Jumlahnya!
"Tingkat partisipasi pemilih sekitar 85 persen dari jumlah DPT di desa kami yakni sebanyak 2.021," ujar Agus Kadarusma, Ketua PPS Desa Sidamulya kepada sukabumiupdate.com, Rabu (17/4/2019).
Kemenangan Jokowi-Ma'ruf di Desa Sidamulya hampir merata di delapan TPS yang ada di desa tersebut. Bahkan di beberapa TPS, paslon 01 unggul jauh. Seperti di TPS 2 dan 3, dimana pasangan Prabowo-Sandiaga hanya mendapat belasan suara.
Sementara itu, raihan suara lebih banyak didapat pasangan Jokowi-Ma'ruf di Desa Ujunggenteng, Kecamatan Ciracap. Raihan suaranya mendominasi di seluruh TPS yang jumlahnya sebanyak 14.
BACA JUGA: TPP DOA: Sampai ke Gang-gang Kecil, Rakyat Inginkan Jokowi-Ma'ruf Amin Menang
Data rekapitulasi penghitungan suara yang diperoleh sukabumiupdate.com, Jokowi-Ma'ruf mendapat 2.020 suara. Sementara pasangan calon nomor urut 02 hanya mendapat 657 suara.
"Secara keseluruhan jalannya pemungutan suara berlangsung kondusif. Tingkat partisipasi pemilih sekitar 75 persen dari total DPT sebanyak 3.350 orang," pungkasnya.