SUKABUMIUPDATE.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi masih kekurangan logistik kotak suara. Dari 39.840 kotak suara yang dibutuhkan, baru diterima sebanyak 26.880.
”Kotak suara ini guna kelancaran pelaksanaan Pileg dan Pilpres. Sedangkan, KPU masih kekurangan kotak suara sebanyak 12.940 unit,” ujar Ketua KPU Kabupaten Sukabumi, Ferry Gustaman kepada sukabumiupdate.com, Selasa (30/10/2018).
BACA JUGA: Ini Formasi KPU Kabupaten Sukabumi yang Baru
Kotak suara tersebut kata Ferry, dikirim dari pabrik langsung yang ada di Kabupaten Bekasi ke gudang KPU di Kelurahan Cibadak. Pengiriman logistik kotak suara mulai dilakukan sejak 26 oktober.
”Untuk sisanya kapan dikirim kembali, kita masih menunggu informasi,” katanya.
Selain kotak suara, logistik lain yang sudah diterima adalah bilik suara. ”KPU Kabupaten Sukabumi siap siaga apabila ada kiriman logistik dan siap menjaga logistik agar aman baik dari air maupun dari udara. Karena kotak dan bilik sekarang dari bahan habis pakai yakni bahan mirip dus,” tukasnya.