SUKABUMIUPDATE.com - Kebakaran yang melanda area wisata Karangnumpang, Kampung Legoknyenang, Desa Cikujang, Kecamatan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi berlangsung cukup lama. Tercatat kurang lebih lima jam api berkobar menghabiskan lahan ilalang seluas tiga hektare tersebut.
BACA JUGA: Area Wisata Karangnumpang Sukabumi Terbakar
Petugas Penanggulan Bencana Kecamatan (P2BK) Gunungguruh, Ade Suparman mengatakan, medan yang terjal dan berbukit menjadi kendala utama pemadaman. Kendala semakin terasa lantaran di sekitar lokasi kebakaran jauh dengan akses air.
"Titik api terlihat pada pukul 15.30 WIB oleh warga Legoknyenang. Api membakar rumput kering dan pohon bambu. Api sangat sulit dipadamkan karena medan yang terjal dan berbukit, ditambah lagi angin meniup kencang sehingga api menjalar hampir dekat pemukiman," jelas Ade kepada sukabumiupdate.com, Senin (11/11/2019).
BACA JUGA: Ramai Tagar #ripKarangNumpang, Warga Dengar Ledakan
Ade melanjutkan, setelah kurang lebih lima jam petugas berupaya memadamkan kebakaran tersebut. Akhirnya pada pukul 20.30 WIB api berhasil ditaklukan.
"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu, dan untuk kerugian sendiri masih dalam penghitungan. Satu unit damkar dari Cisaat, dibantu Babinsa, Babinmas dan warga sekitar melakukan pemadaman. Alhamdulilah tidak ada korban jiwa," tandas Ade.