SUKABUMIUPDATE.com - Enuy Nurlela (46 tahun) pengadopsi bayi perempuan cantik yang ditemukan di depan rumahnya di Kampung Bandang, Desa Tegalpanjang, Kecamatan Cireunghas, Kabupaten Sukabumi, sempat berdoa saat umroh.
BACA JUGA: Bayi Perempuan di Tegalpanjang Cireunghas Sukabumi Sempat Membiru
Enuy sempat mengatakan bahwa dirinya memang sangat menginginkan bayi perempuan. Bahkan sebelum kejadian ini, dia diketahui kerap kali bertanya-tanya bahkan sesumbar ke tiap kampung, ke rumah sakit untuk menanyakan tentang bayi yang bisa dia diadopsi.
"Saya pengen punya anak perempuan, soalnya saya cuman punya anak satu laki-laki," ungkapnya kepada wartawan, Senin (11/3/2019) malam.
BACA JUGA: Enuy Adopsi Bayi Perempuan Berselimut Biru di Cireunghas Sukabumi
Bahkan, sewaktu Enuy melaksanakan ibadah umroh beberapa waktu ke belakang, Enuy selalu berdoa agar diberikan anak lagi dan ternyata doa tersebut terkabul dengan adanya temuan bayi tersebut di depan rumahnya kemarin Senin malam.
"Ini sebuah rizki dari Allah, doa saya terkabul, tiba-tiba ada yang naro anak itu di rumah saya," pungkasnya.