SUKABUMIUPDATE.com - Perumda Air Minum Tirta Jaya Mandiri (AM TJM) Kabupaten Sukabumi, melakukan rapat pimpinan (rapim) rutin bulanan bersama jajarannya melalui teleconference, Kamis (2/3/2020).
BACA JUGA: Giliran Kantor Pusat Perumda AM TJM Sukabumi Disemprot Cairan Disinfektan
Direktur Utama Perumda AM TJM Kabupaten Sukabumi, Mohammad Kamaludin Zen, mengatakan dalam rapat tersebut membahas terkait dengan kinerja perusahaan, perkembangan covid-19 atau virus corona, dan penanganannya untuk keselamatan pegawai.
"Sejak virus corona ini mulai merebak ke Sukabumi, kita sudah melakukan berbagai upaya mengantisipasi dan menjalankan sebagaimana imbauan dari pemerintah daerah soal social distancing. Salah satunya rapim melalui teleconference ini," ujarnya kepada sukabumiupdate.com melalui chat WhatsApp (WA).
Bahkan sebagian kegiatan rutin seperti apel seminggu dua kali dan senam sementara waktu diberhentikan sampai batas waktu yang tidak ditentukan. Termasuk saat ini seluruh pekerja menggunakan sistem shif.
"Selain itu program-program investasi ditunda terlebih dahulu sampai suasana kembali sediakala. Kami juga sudah melakukan penyemprotan disinfektan, menyediakan antiseptik, tempat mencuci tangan di seluruh kantor kas dan cabang, termasuk sarung tangan dan masker bagi pemegang kas cabang dan unit," jelasnya.
BACA JUGA: Simak, Ini yang Dilakukan Perumda AM TJM Sukabumi Antisipasi Covid-19
Disisi lain, tambah Kamaludin Zen, pelayanan terhadap pelanggan juga terus ditingkatkan dan harus semakin baik, meskipun di tengah kondisi seperti ini. Tetapi ia juga mengimbau kepada para pelanggan agar melakukan pembayaran secara online.
"Bisa melalui M-Banking, ATM disetiap Bank yang sudah bekerjasama dengan Perumda AM TJM Sukabumi, ke kantor pos atau ke Alfamart dan Indomart. Pelanggan tinggal datang saja, bahkan sebelum covid-19 ini merebak fasilitas dalam mempermudah pelanggan untuk membayar kewajibannya sudah ada," tandasnya.