Sungai Cikaso Sukabumi Tercemar, Ini Rekomendasi DLH Setelah Cek Limbah Lumpur PLTMH

Rabu 04 Desember 2019, 04:31 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Sukabumi, melakukan monitoring ke lokasi Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) Tamaris Hydro yang ada di Desa Mekarsari Kecamatan Sagaranten. DLH memastikan ada lumpur yang masuk ke dalam kawasan hulu sungai Cikaso yang kemudian mencemari aliran  sungai tersebut memang akibat kurangnya rehabilitasi DAS (daerah aliran sungai) setelah perusahaan tersebut berdiri dan beroperasi.

Hal ini diungkapkan  Kepala Bidang Pengendalian Pencemaran dan kerusakan Lingkungan DLH Kabupaten Sukabumi, Suhebot Ginting kepada sukabumiupdate, Rabu (4/12/2019). DLH mendatangi lokasi untuk engevaluasi kegiatan upaya  pengelolaan dan pemantauan lingkungan dengan dokumen lingkungan yang dimiliki oleh PLTMH Tamaris Hydro.

BACA JUGA: Sungai Cikaso Sukabumi Dikotori Limbah, Warga Datangi PLTMH

“Dua hari ini DLH memonitor disana, mendalami keresahan warga yang selama ini memanfaatkan sungai Cikaso terutama saat kemarau, karena adanya genangan lumpur yang mencemari aliran sungai.  Kami juga menegaskan soal kebutuhan air bersih warga kepada pihak PLTMH,” jelas Suhebot.

Hasil pantauan tersebut, lanjut Suhebot antara lain menemukan adanya luapan lumpur dari kawasan hulu terutama sekitar PLTMH yang masuk ke dalam sungai, terutama saat hujan deras menguyur. Hal ini dikarenakan kurangnya penghijauan pasca pembangunan.

“Ternyata perusahaan juga sudah tidak melakukan produksi dari akhir Agustus sampai 2 Desember 2019 kemarin karena debit air yang kecil dan kemarau panjang.  Luapan lumpur terjadi memang karena kawasan daerah aliran sungai gundul dan harus kembali dihijaukan, dan pihak PLTMH kami wajibkan melakukan hal tersebut, tentunya berkordinasi dengan pemilik lahan,” ungkapnya.

BACA JUGA: Sungai Cikaso Sukabumi Tercemar Warga Tiga Desa Minta Sumur Bor ke PLTMH

Selain mengatasi luapan lumpur saat hujan besar datang akibat kawasan yang kurang hijau, DLH juga meminta perusahaan dalam hal ini PLTMH menjaga kondusifitas di lapangan dan tetap melakukan komunikasi yang baik dengan dengan warga, muspika dalam memenuhi komitmen yang telah disepakati sebelumnya.

"Terakhir kami menegaskan agar perusahaan agar dalam operasinya tetap melaksanakan pengelolaan dan pemantauan lingkungan sesuai dengan regulasi yang berlaku. Ini penting," tandasnya.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi08 Mei 2024, 21:16 WIB

Banyak Kasus Kriminal Libatkan Anak, Bupati Sukabumi Soroti Dampak Medsos hingga Ekonomi

Bupati Sukabumi, Marwan Hamami menyebut pengawasan perserta didik harus diperketat mulai dari pengawasan orang tua, lembaga pendidikan hingga lingkungan sosial
Bupati Sukabumi, Marwan Hamami | Foto : Asep Awaludin
Sehat08 Mei 2024, 21:00 WIB

Tanaman Jelatang: Nutrisi dan 5 Khasiatnya untuk Mengobati Beragam Penyakit

Jelatang adalah tanaman kurus dari keluarga jelatang yang disebut Urticaceae.
Ilustrasi - Jelatang adalah tanaman kurus dari keluarga jelatang yang disebut Urticaceae. (Sumber : pexels.com/@Simon Gough).
Sukabumi08 Mei 2024, 20:59 WIB

Kamboja Belajar soal Pencegahan Perkawinan Anak ke Pemkab Sukabumi

Kabupaten Sukabumi jadi tempat belajar soal pencegahan perkawinan anak bagi delegasi Kamboja.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat berbagi cenderamata dengan delegasi pemerintah Kamboja. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Sukabumi08 Mei 2024, 20:14 WIB

Kebakaran Rumah di Lengkong Sukabumi Diduga Akibat Korsleting Listrik, Penghuni Mengungsi

Kerugian akibat kebakaran rumah di Lengkong Sukabumi ini capai Rp65 Juta. Penyebab diduga akibat korsleting listrik.
Kondisi rumah di Lengkong Sukabumi yang hangus terbakar. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih08 Mei 2024, 20:09 WIB

Pleno DPD Nasdem Putuskan Ayep Zaki Bacalon Wali Kota/Wakil Wali Kota Sukabumi

DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi menetapkan Ayep Zaki sebagai satu-satunya nama bakal calon wali kota / wakil wali kota Sukabumi yang lolos penjaringan.
Pleno DPD Partai Nasdem Kota Sukabumi memutuskan H Ayep Zaki satu-satunya yang lolos penjaringan dan akan diusulkan ke DPW Nasdem Jabar, Rabu (8/5/2024) | Foto : Syams
Sehat08 Mei 2024, 20:00 WIB

12 Bahan Alami untuk Mencegah Asam Lambung Naik di Malam Hari

Selain mengonsumsi bahan alami, penderita asam lambung juga penting untuk menghindari makanan dan minuman yang dapat memicu refluks asam, seperti makanan pedas, berlemak, kafein, dan minuman berkarbonasi.
Ilustrasi. Beberapa bahan alami dapat membantu mencegah asam lambung naik dan meredakan gejalanya (Sumber : Freepik/diana.grytsku)
Sukabumi08 Mei 2024, 19:37 WIB

Mau Jadi Duta Baca Kabupaten Sukabumi 2024, Cek Syaratnya di Sini

Pendaftaran Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2024 dibuka, berikut kriteria dan syaratnya.
Finalis Duta Baca Kabupaten Sukabumi tahun 2023. (Sumber : Istimewa)
Gadget08 Mei 2024, 19:30 WIB

Sering Dapat Telepon dari Nomor Tidak Dikenal? Begini Cara Blokirnya di HP Android atau iPhone

Anda dapat memblokir nomor tidak dikenal secara otomatis atau manual di Android dan iPhone.
Ilustrasi - Anda dapat memblokir nomor tidak dikenal secara otomatis atau manual di Android dan iPhone. (Sumber : Freepik.com/@vecstock).
Life08 Mei 2024, 19:15 WIB

7 Langkah yang Bisa Dilakukan Orang Tua Untuk Menghindari Memanjakan Anak

Membesarkan anak yang tidak manja berarti kita menikmati kebersamaan dengan mereka dengan lebih sedikit konflik dan lebih banyak kesenangan.
Ilustrasi menghindari memanjakan anak (Sumber : pexels.com/ @PolesieToys)
Sehat08 Mei 2024, 19:00 WIB

Mengenal Apa Itu Penyakit Jantung: 5 Gejala, Penyebab dan Cara Mengobatinya

Penyakit jantung tidak boleh dianggap sepele, karena sangat mengancam jiwa.
Ilustrasi seseorang terkenan serangan jantung - Penyakit jantung tidak boleh dianggap sepele, karena sangat mengancam jiwa.. (Sumber : Freepik/jcomp)