SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat menggelar Workshop Peningkatan Kapasitas Pengelola Geopark di salah satu hotel berbintang Jalan Selabintana, Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi, Senin (8/4/2019). Kegiatan tersebut bertujuan mencetak sumber daya manusia pengelola Geopark yang andal dan bersertifikasi UGG.
BACA JUGA: Kembangkan Ide, Bupati Sukabumi Ingin Pengunjung Geopark Tak Melihat Bebatuan Saja
Sekretaris Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Provinsi Jawa Barat, Agus Hanafiah memaparkan, kegiatan ini dilaksanakan selama lima hari, yakni 8-12 April 2019. Giat diikuti oleh 50 orang peserta yang berasal dari Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Bogor, Kabupaten Pangandaran, Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Tasikmalaya.
Sementara itu, Kepala Biro Perekonomian Provinsi Jawa Barat, Rahmat Taufik memaparkan pengembangan geopark di Jawa Barat sebagai program dan kegiatan menunjang secara langsung visi misi Provinsi Jabar 2018-2023, yaitu mempercepat pertumbuhan dan pemerataan pembangunan berbasis lingkungan dan tata ruang yang berkelanjutan melalui peningkatan konektifitas wilayah.
"Workshop ini bertujuan membentuk sumber daya manusia yang berkualitas, agar seluruh pengelola geopark yang terlibat dapat bersinergi, bekerja efektif dan efisien," ujar Rahmat Taufik.
Di tempat yang sama, Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Iyos Somantri mengatakan, Pemkab Sukabumi sangat mengapresiasi kegiatan ini. Iyos menilai, membangun tata kelola taman bumi bukan pekerjaan mudah dan perlu kolaborasi.
BACA JUGA: Dikunjungi Mr Guy Martini, GGN Beri Catatan Khusus untuk Geopark Ciletuh Palabuhanratu
"Perlu kerjasama, sinergitas dan infrastruktur yang memadai serta instrumen pendukung lainnya. Karena mengelola geopark merupakan ikhtiar memuliakan bumi dan mensejahterakan masyarakat," ujar Iyos dalam sambutannya.
Hadir pada kesempatan tersebut Perwakilan Kementerian Koordinator Kemaritiman, Perwakilan Telkom University, Perwakilan Bio Farma, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi, GM Geopark Ciletuh-Palabuhanratu serta tamu undangan lainnya.