Diperkirakan 1500 Pemudik Datang ke Sukabumi Pada Imlek 2020, Ini Agenda Perayaannya

Sabtu 18 Januari 2020, 10:45 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Perayaan Imlek tahun 2020 ini diperkirakan akan mendatangkan lebih dari 1500 pemudik ke Sukabumi. Mereka adalah warga Sukabumi baik kota dan kabupaten yang selama ini merantau di luar daerah atau luar negeri, yang tidak ingin lewatkan tradisi mudik ke kampung halaman saat Imlek 2171 Kongzili (kalender imlek).

Hal ini diungkapkan Arieffin, pemerhati sejarah Tionghoa Sukabumi kepada reporter sukabumiupdate.com, Sabtu (18/1/2020). “Sama dengan lebaran, Imlek itu momentum warga Tionghoa untuk bersilahturahmi dengan keluarga besar di kampung halaman. Jika tidak ada kendala mereka pasti ingin mudik saat Imlek,” jelas pria yang juga menjabat sebagai humas Yayasan Vihara Widhi Sakti, yang beralamat di Nyomplong Kota Sukabumi.

Arieffin membeberkan saat ini ada kurang lebih 1000 orang umat budha warga Sukabumi yang merantau di luar. Ditambah warga keturunan tionghoa non budha yang juga ikut mudik ke Sukabumi saat Imlek. “Bukan angka pasti, ini hitungan saya sih, 1000 tambah 500 sekitar 1500 orang akan mudik untuk akan merayakan imlek di Sukabumi,” sambungnya.

Imlek memang jadi salah satu momen pergerakan masyarakat dalam jumlah besar seperti mudik lebarannya umat muslim. Masih kata Arieffin, salah satu indikatornya tiket pesawat saat imlek masuk kategori high season, lebih mahal dari biasanya. 

Namun imlek yang dirayakan selama satu bulan penuh, membuat kedatangan pemudik tidak sekaligus seperti lebaran. Tahun baru Cina atau imlek akan berlangsung mulai tanggal 25 Januari 2020 mendatang. 

Selain ibadah dan doa di viraha, salah satu perayaan imlek yang ditunggu adalah cap go meh. “Cap go itu 15, meh itu perayaan, jadi capgomeh akan selalu dimulai pada tanggal 15 bulan 1 Imlek,” jelas Arieffin lebih jauh.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, Vihara Widhi Sakti di Kota Sukabumi akan menjadi penutup rangkaian capgomeh Jawa Barat (Karesidenan Bogor). Menurut Arieffin, sejak Vihara Widhi Sakti didirikan tahun 1912, ada kesepakatan pengurusan kelenteng se karesidenan Bogor agar capgomeh tidak bersamaan waktunya, agar bisa didatangi secara bergantian.

“Dalam kesepakatan itu Capgomeh di Vihara Widhi Sakti Kota Sukabumi dapat giliran terakhir (penutup). Ini yang membuat Capgomeh di Sukabumi selalu ramai karena juga dikunjungi oleh warga Tionghoa dari kota-kota sekitar, Cianjur, Bogor, Bandung dan lainnya termasuk Jakarta. Dalam kesepakatan itu capgomeh di Sukabui digelar tanggal 21 bulan 1 imlek yang dalam bahasa hokkian, ji it meh, ji it artinya 21 meh itu perayaan. Tahun 2020 ini, jatuh pada tanggal 14 Februari 2020,” beber Arieffin. 

BACA JUGA: Cerita Patung Kongco Han Tan Kong dan Sejarah Vihara Widhi Sakti Sukabumi

Capgomeh di Kota Sukabumi menjadi daya tarik tersendiri bagi warga maupun wisatawan karena selalu diwarnai banyak atraksi budaya. Pemerintah Kota Sukabumi bahkan memasukan capgomeh Wihara Widhi Sakti dalam calendar of event (CoE) 2020 pada tanggal 13-14 Februari 2020 mendatang. 

Dalam CoE 2020 Kota Sukabumi, capgomeh dikemas dengan nama Odean Night Market Festival. Pemerintah Kota Sukabumi rencananya menyiapkan konsep pasar malam, sebagai salah satu agenda hiburan murah bagi warga dan wisatawan, sekalius berdampak kuat terhadap sektor ekonomi masyarakat, sesuai tujuan CoE.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Nasional19 Maret 2024, 18:14 WIB

Dewan Pers Minta Menteri Bahlil Berikan Hak Jawab kepada Tempo

Dewan Pers menilai secara prosedural liputan “Tentakel Nikel Menteri Bahlil” Tempo tak melanggar Kode Etik Jurnalistik.
Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi diminta Dewan Pers berikan hak jawab terkait pemberitaan Tempo soal kebijakan pencabutan izin usaha pertambangan. (Sumber Foto : Instagram/@bahlillahadalia)
Life19 Maret 2024, 18:00 WIB

Doa Puasa Ramadan Hari ke-8 dan 9, Tingkatkan Keimanan di Bulan yang Suci

Berikut ini adalah doa puasa Ramadan hari kedelapan dan kesembilan yang bisa diamalkan
Ilustrasi - Doa Puasa Ramadan Hari ke-8 dan 9, Tingkatkan Keimanan di Bulan yang Suci (Sumber : Freepik/Sketchepedia)
Life19 Maret 2024, 17:45 WIB

Co-Parenting! 10 Tanda Hubungan Pengasuhan Bersama yang Sehat dan Efektif

Orang tua yang sudah berpisah umumnya akan saling egois dan tidak ingin mendengar pendapat yang lain. Namun sekali lagi anak-anak adalah hal yang utama. Maka dari itu cobalah untuk tetap akur dan terapkan Co-Parenting.
Ilustrasi. Penerapan pengasuhan bersama atau Co-Parenting/Sumber : Freepik/@Lifestylememory
Sehat19 Maret 2024, 17:30 WIB

Demi Mengurangi Frekuensi Serangan Asam Urat, Lakukan 5 Tips Ini Agar Tidak Kambuh

Dengan melakukan tips ini, Anda bisa mencegah serangan asam urat yang sering datang tiba-tiba.
Ilustrasi - Dengan melakukan tips ini, Anda bisa mencegah serangan asam urat yang sering datang tiba-tiba. (Sumber : Freepik.com/@prostooleh).
Sukabumi19 Maret 2024, 17:28 WIB

Spot Berburu Takjil Murah di Dekat Stasiun Parungkuda Sukabumi, Aneka Gorengan hingga Cilor

Kawasan Stasiun Parungkuda Sukabumi selalu ramai dan menjadi target pemburu takjil murah meriah untuk berbuka puasa di Sukabumi Utara.
Warga berburu Takjil murah meriah di Dekat Stasiun Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)
Mobil19 Maret 2024, 17:15 WIB

Mudik Lebaran Pake Mobil Pribadi? Ini 9 Hal yang Harus Disiapkan

Berikut ini beberapa persiapan mudik lebaran menggunakan mobil pribadi agar lancar di perjalanan
Ilustrasi - Berikut ini beberapa persiapan mudik lebaran menggunakan mobil pribadi agar lancar di perjalanan (Sumber : Freepik/DC Studio)
Sukabumi19 Maret 2024, 17:14 WIB

Pemkab Sukabumi dan ASITA Bahas Kolaborasi Kembangkan Pariwisata Daerah

Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman meminta kolaborasi yang luar biasa ASITA terkait pengembangan pariwisata daerah.
Sekda Ade didampingi Plt Kadispar Jujun Juaeni saat menerima kunjungan jajaran DPC ASITA Kabupaten Sukabumi. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
KATA WARGANET19 Maret 2024, 17:04 WIB

KPID Sumut: Judicial Review Masa Jabatan KPI Demi Pembenahan Sistem Ketatanegaraan

Ketua KPID Sumatera Utara Anggia Ramadhan menegaskan permohonan judicial review ke Mahkamah Konstitusi ihwal perpanjangan masa jabatan KPI dari 3 tahun menjadi 5 tahun bukanlah ego sektoral yang bermotif ekonomi.
Ketua KPID Sumatera Utara Anggia Ramadhan | Foto : Ist
Musik19 Maret 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Kita Bikin Romantis Maliq & D'Essentials yang Viral di Medsos

Intip Lirik Lagu Kita Bikin Romantis Maliq & D'Essentials yang Viral di Medsos dan Sering Dijadikan Backsound Video Bucin!
Video Klip Lagu Kita Bikin Romantis Maliq & D'Essentials yang Viral di Medsos. Sumber: YouTube/MALIQ & D'Essentials
DPRD Kab. Sukabumi19 Maret 2024, 16:41 WIB

DPRD Sukabumi Respon Protes Kerusakan Jalan Ruas Caringin-Cidahu: Kami Tidak Tinggal Diam

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Deni Gunawan mengungkapkan keprihatinannya terkait rusaknya sebagian besar jalan kabupaten yang berada di Ruas Jalan Caringin - Cidahu, Kecamatan Cidahu.
Protes jalan rusak ruas Caringin- Cidahu Kabupaten Sukabumi, warga tanam pohon dan pisang pampang gambar bertuliskan "Korban Janji" | Foto : Ibnu Sanubari