Ini Jalan Bangbayang Tegalbuleud Sukabumi Sekarang, Dulu Viral karena Dilintasi Pakai Tandu

Kamis 16 Januari 2020, 12:34 WIB

SUKABUMIUPDATE.com – Jalan raya Cimahpar Bangbayang di Kecamatan Tegalbuleud Kabupaten Sukabumi Jawa Barat selesai diperbaiki. Jalan yang dulu kerusakannya viral karena warga yang sakit harus dievakuasi pakai tandu akibat mobil tidak bisa masuk, hari ini Kamis (16/1/2020) diresmikan oleh Bupati Sukabumi Marwan Hamami.

Dikutip dari akun resmi Pemerintah Kabupaten Sukabumi, jalan ini adalah akses tercepat warga sejumlah kampung di dua desa untuk mencapai pusat Kecamatan Tegalbuleud. "Jalan (Bangbayang-Cimahpar) jadi akses terdekat bagi masyarakat untuk ke Kecamatan Tegalbuleud. Akses ini lebih cepat, ketimbang harus mutar lewat jalan utama," ujar Bupati Sukabumi Marwan Hamami dalam sambutannya.

Menurut Marwan keberadaan jalan penghubung tersebut membuka akses ekonomi masyarakat. Sehingga masyarakat sekitar bisa menjual hasil pertanian ke luar daerahnya.

BACA JUGA: Viral Karena Dilintasi Pakai Tandu, Jalan Bangbayang Tegalbuled Sukabumi Mulai Diperbaiki

 

"Dulu hasil pertanian tidak bisa dijual ke luar. dengan akses ini, mereka bisa meningkatkan jaringan perdagangan terkait produksi pertanian," ucapnya.

Pemkab Sukabumi sambung Marwan telah menyelesaikan pekerjaan infrastruktur jalan sekitar 85 persen dari total jalan Kabupaten Sukabumi sepanjang 1.400 kilometer. "Sisanya nanti di 2020 akan terus dilanjutkan. Bahkan terus ditingkatkan," ungkapnya.

Terkait jalan-jalan yang sudah baik kondisinya, Bupati meminta masyarakat turut memperhatikan dan memeliharanya. Sehingga jalan yang sudah baik dapat terus terjaga. 

"Perhatikan muatan kendaraan yang melintas, drainasenya. Bahkan bila perlu berswadaya membuat selokan agar air tidak cepat merusak jalan," terangnya.

Kepala Desa Bangbayang, Asep Priatna mengaku peresmian jalan ini kado luar biasa di tahun 2020 ini, karena sudah lebih dari 20 tahun tidak pernah mendapatkan perbaikan. Asep menjelaskan, dulu masyarakat harus memutar dengan menempuh jarak 64 kilometer ntuk mencapai Kantor Kecamatan dan mengeluarkan biaya transportasi yang tidak sedikit.

"Kalau hujan kendaraan sama sekali tidak bisa masuk. Makanya dulu ramai foto foto warga bawa yang sakit pakai tandu, itu karena ambulans nggak bisa mencapai rumah warga kampung ,” jelasnya.

Kadis PU Asep Japar mendampingi Bupati Sukabumi Marwan Hamami resmikan perbaikan jalan Bangbayang, Kamis (16/1/2020)

 

Dalam kegiatan tersebut, Bupati Sukabumi tidak hanya meresmikan dan mengecek kondisi jalan Bangbayang-Cimahpar. Marwan juga menyerahkan 10 ribu pohon produktif dan turut serta menanamnya di sekitar Jalan Bangbayang-Cimahpar.

Dihubungi terpisah, Kepala Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Sukabumi Asep Japar menerangkan perbaikan tahapan kedua ruas jalan Bangbayang-Cimahpar Desa Bangbayang, Kecamatan Tegalbuled ini dimulai akhir tahun 2019 silam. Dengan metode lapis macadam perbaikan jalan ini menggunakan anggaran perubahan tahun 2019 sebesar kurang lebih Rp 933 juta.

BACA JUGA: Jalan Berlumpur, Warga Kampung Cimahpar Tegalbuleud Harus Ditandu Ketika Ingin Berobat

Menurut Asep Japar, total panjang jalan rusak ruas Bangbayang – Cimahpar ini empat kilometer, 300 meternya sudah diperbaiki pada tahun 2018 dan 500 meter diprogram regular. "Di tahun 2019 ini diperbaiki 1500 meter (1,5 kilometer),” jelasnya. 

“Masih ada 1700 meter akan diperbaiki menggunakan anggaran murni tahun 2020 mendatang,” pungkasnya.

 

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life24 April 2024, 07:00 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai

Ternyata Ini Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai. Yuk, Simak!
Ilustrasi. Banyak Teman. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Disukai dan Dihargai. (Sumber : Pexels/DivaPlavalaguna)
Food & Travel24 April 2024, 06:00 WIB

Cuma 8 Langkah, Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah

Ternyata Gampang, Cuma 8 Langkah! Begini Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah
Ilustrasi. Cara Membuat Rebusan Daun Binahong untuk Menurunkan Gula Darah. Foto: Instagram/sitiakbari33024
Science24 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 24 April 2024, Siang Hari Seluruh Wilayah Berpotensi Hujan

Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 24 April 2024.
Ilustrasi - Prakiraan cuaca hari ini wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya 24 April 2024. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 April 2024, 01:20 WIB

Disdik Sukabumi Pastikan Ujian Sekolah Tingkat SD dan SMP Berjalan Lancar

Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi, Eka Nandang Nugraha mengungkapkan bahwa saat ini sudah tidak ada lagi ujian nasional, sebagai penggantinya ada penilaian sumatif akhir jenjang (PSAJ)
Suasana Ujian Sekolah jenjang SD di lingkungan Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat24 April 2024, 00:53 WIB

Empat Pejabat Eselon II Kabupaten Sukabumi Ikuti PKN 2024, Sekda Ade Jadi Mentor

Berikut daftar nama pejabat Eselon II Kabupaten Sukabumi yang ikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Angkatan VI Tahun 2024 di BPSDM Jabar.
Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman bersama empat pejabat eselon II yang ikuti PKN 2024. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi24 April 2024, 00:06 WIB

17 Aset TPPU Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto di Sukabumi Disita KPK

Belasan asetnya di Sukabumi disita KPK, berikut perjalanan kasus korupsi Eks Kepala Bea Cukai Yogyakarta Eko Darmanto. Dari tersangka gratifikasi hingga TPPU.
Mantan Kepala Bea dan Cukai Yogyakarta Eko Darmanto saat menjalani pemeriksaan di KPK terkait kasus gratifikasi, Jumat (8/12/2023). (Suara.com/Yaumal)
Entertainment23 April 2024, 22:28 WIB

Positif Konsumsi Ganja, Selebgram Chandrika Chika dan 5 Temannya Ditangkap Polisi

Selebgram Chandrika Chika ditangkap polisi bersama 5 temannya usai terbukti menyalahgunakan narkoba jenis ganja di salah satu hotel.
Sosok selebgram Chandrika Chika. (Sumber Foto: Instagram)
Sukabumi23 April 2024, 21:55 WIB

Rumah Tertimpa Tembok Bangunan Ambruk, Lansia di Nagrak Sukabumi Terpaksa Mengungsi

Dua rumah warga yang salah satu penghuninya merupakan lansia di Nagrak Sukabumi alami kerusakan usai terdampak longsor saat hujan deras.
Kondisi rumah lansia di Nagrak Sukabumi yang alami kerusakan usai tertimpa tembok bangunan rumah warga lainnya yang ambruk karena longsor. (Sumber : P2BK Nagrak)
Sehat23 April 2024, 21:00 WIB

Lawan Asam Urat dengan 8 Obat Alami Ini, Solusi Sehat Kurangi Frekuensi Serangannya

Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.
Ilustrasi Kunyit - 
Mengobati asam urat dengan bahan alami dapat membantu mengurangi gejala dan mencegah serangan yang lebih parah.  (Sumber : Freepik.com/@azerbaijan_stockers)
Sukabumi23 April 2024, 20:30 WIB

Banyak PJU Mati, Jalan Depan Komplek Perkantoran Palabuhanratu Gelap Saat Malam

Ruas Jalan Sudirman di Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi kondisinya gelap di malam hari, karena lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) banyak yang tidak menyala alias mati.
Kondisi lampu PJU di ruas jalan Sudirman, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, banyak yang tidak menyala | Foto : Ilyas Supendi