SUKABUMIUPDATE.com - Puluhan motor modifikasi ditampilkan dalam acara Motorcyle Modification Contest, di parkiran Kampus Nusa Putra University, Jalan Raya Cibolangkaler, Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (5/1/2019).
Kegiatan ini merupakan rangkaian mechanniversary 12th Himpunan Mahasiswa Mesin (HMM) Nusa Putra University. Sebanyak 68 sepeda motor yang telah di modifikasi sedemikian rupa dipamerkan dalam acara ini.
"Lomba modifikasi ini menjadi yang kedua kalinya diadakan. Kita melihat kembali apa yang sedang marak-maraknya di kalangan anak muda sekarang, dipilihlah modifikasi karena suatu keinginan juga untuk ngembangin peminat modifikasi di Sukabumi," ujar Ketua Himpunan Mahasiswa Mesin Nusa Putra University, Ade kepada sukabumiupdate.com.
Dalam lomba modifikasi ini dibagi enam kelas yaitu, pro thailook style, pro fashion daily, pro street racing, novice fashion daily, local novice fashion thailook style (plat F), local fashion style (plat F sukabumi).
BACA JUGA: Pecinta Motor Tua dan Custom se Jabar Nyantai di Pantai Minajaya Sukabumi
"Di setiap kelas nanti akan ada the bestnya meskipun tidak sesuai dengan aspek penilaian juri, jika sepeda motornya cukup menarik perhatian nanti akan menjadi the best dan mendapatkan sertifikat serta piala," pungkasnya.