Bantu Penanganan Covid-19, KMM Jabar Buka Donasi Kemanusiaan

Minggu 05 April 2020, 02:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Keluarga Mahasiswa Mesin (KMM) Jawa Barat membuka donasi kemanusiaan dalam upaya menanggulangi Covid-19.

Nantinya hasil donasi kemanusian 'Lawan Covid-19, Dari Kita Untuk Kita' akan disalurkan KMM Jabar dalam bentuk konsumsi untuk tenaga medis, masker untuk masyarakat melalui pembagian 1000 masker dan handsinitizer.

BACA JUGA: Jurus KMM Jabar Hadapi Tantangan Perkembangan Teknologi

Ketua KMM Jabar, Muhammad Badru Zaman mengatakan, tujuan pembukaan donasi ini agar semua kalangan baik mahasiswa, masyarakat dan pemerintah, dalam keadaan seperti ini dapat bekerjasama dan sama-sama bertanggung jawab sehingga tidak menumpukan segalanya kepada salah satu pihak saja. 

"Secara khusus, kami juga ingin menggugah mahasiswa agar jiwa sosialnya terbangun," kata mahasiswa yang biasa dipanggil Badru ini kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (4/4/2020).

BACA JUGA: Dies Natalis KMM Jabar ke 15, Rektor NPU Sukabumi: Ciptakan Inovasi Baru

Lebih lanjut mahasiswa jurusan Teknik Mesin, Universitas Nusa Putra (NPU) Sukabumi ini menerangkan, pembukaan donasi ini dilakukan sampai tanggal 7 April 2020 melalui rekening 0380170647 (BCA) an. M. Badru Zaman. Donatur juga dapat menghubungi nomor Whatsapp di +62 838 1031 703 jika memerlukan informasi dan konfirmasi, atau melalui akun Instagram @kmm_jabar dan email [email protected].

"Kalau donatur mau nyumbang dalam bentuk barang, bisa kami jemput atau bisa diantarkan ke kampus Universitas Nusa Putra Sukabumi. Hasil donasinya nanti akan kami publikasikan lagi dan rencana pembagian hasil donasinya nanti sesudah terkumpulnya bantuan," terangnya.

BACA JUGA: M Badru Zaman, Mahasiswa Universitas Nusa Putra Dilantik Sebagai Ketua KMM Jabar

Badru pun mengajak semua pihak agar sama-sama mematuhi segala aturan dengan mengikuti arahan pemerintah, agar wabah ini cepat berakhir. Dan bagi yang bisa tinggal di rumah lanjut dia, agar tetap dirumah jika tidak ada keperluan yang urgen, serta menjauhi kegiatan yang bersifat kerumunan jika harus keluar rumah.

"Mari kita saling bahu membahu untuk mengakhiri pandeni wabah Covid-19 ini sesuai anjuran pemerintah dan ahli medis, seperti rajin mencuci tangan, menggunakan masker di saat bepergian dan menjaga pola makan yang sehat," pungkas Badru.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi Memilih20 April 2024, 14:41 WIB

Punya 10 Kursi! PKS-PAN Satu Fraksi di DPRD Sukabumi, Siap Seperahu untuk Pilkada 2024

Dalam pilkada serentak 2024, diperlukan persyaratan minimal 20 persen kursi parlemen untuk mencalonkan bupati/wakil bupati.
Pertemuan PKS dan PAN di Aula Kantor DPD PKS Kabupaten Sukabumi di Kecamatan Cisaat, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (20/4/2024). | Foto: Istimewa
Sehat20 April 2024, 14:00 WIB

Dampak Stres Bagi Kesehatan: 7 Penyakit yang Bisa Mengancam Tubuh

Dampak stres sangat buruk bagi kesehatan tubuh. Itulah mengapa waspada dengan gejala gangguan kejiwaan adalah hal yang penting.
Ilustrasi. Dampak stres bagi kesehatan tubuh. Sumber Foto : Pexels/Andrea Piacquadio
Sukabumi20 April 2024, 13:07 WIB

SPI Soroti Reforma Agraria Eks HGU PT Sugih Mukti Warungkiara Sukabumi

Reforma agraria mengatur dua poin yaitu terkait penataan aset dan penataan akses.
Ketua SPI Sukabumi Rozak Daud. | Foto: Istimewa
Life20 April 2024, 13:00 WIB

Tanda-tanda Seseorang Berbohong, Ini yang Harus Diwaspadai!

Seseorang yang berbohong mungkin memiliki ekspresi wajah yang tidak sejalan dengan kata-kata atau situasi yang mereka ceritakan.
Ilustrasi. Pinokio yang identik dengan anak Berbohong. Sumber : pixabay/anotherjustice2
Inspirasi20 April 2024, 12:59 WIB

Jana Madinah Wisata Buka Cabang di Sukabumi, Hadirkan Layanan Haji Furoda dan Umrah

Bagi masyarakat yang ingin menggunakan jasa Jana Madinah Wisata Sukabumi, bisa mendatangi kantornya di Pasar Modern Blok A no.6 Palabuhanratu.
Kepala Cabang Jana Madinah Wisata Sukabumi, Nurlela. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi20 April 2024, 12:50 WIB

Optimalisasi Pompanisasi, Sekda Kota Sukabumi Rapat Koordinasi di Gedung Sate

Peningkatan sistem irigasi menjadi fokus utama dalam rakor ini.
Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada menghadiri Rakor Sekda Kabupaten/Kota se-Jawa Barat di Ruang Papandayan Gedung Sate, Bandung, Jumat, 19 April 2024. | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Sehat20 April 2024, 12:30 WIB

Ini 7 Penyebab Stres yang Tidak Boleh Disepelekan, Yuk Jaga Kesehatan Mental!

Penyebab stres oleh masing-masing orang sangat beragam. Tapi, ada beberapa pemicu yang biasanya bisa terjadi demikian.
Ilustrasi. Memahami penyebab orang stres. Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sukabumi20 April 2024, 12:05 WIB

Buruh di Sukabumi Ngaku Kaki Terlindas Ban Forklift saat Kerja, Kini Gaji Belum Dibayar

Nurrohman mengaku kecelakaan kerja ini sempat membuatnya tidak dapat berjalan.
Nurrohman (45 tahun) memperlihatkan kakinya yang pernah terlindas ban forklift saat bekerja di PT Bahtera Dingga Jaya (BDJ) di Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi. | Foto: SU/Asep Awaludin
Life20 April 2024, 12:00 WIB

6 Cara Ampuh Menghadapi Catcalling, Wanita Wajib Tahu!

Catcalling dapat berupa seruan, lirikan, isyarat tubuh yang tidak pantas, atau komentar yang merendahkan dan merendahkan martabat seseorang.
Ilustrasi. Cara Mencegah Catcalling. Sumber : pixabay/fkpsiclgy12
Jawa Barat20 April 2024, 11:11 WIB

Pemerintah Siapkan Pompanisasi untuk Dongkrak Produksi Beras Termasuk di Sukabumi

ementerian mengantisipasi hal-hal semacam itu agar tak menghambat produksi padi. Salah satunya lewat program pompanisasi di setiap daerah.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman mengikuti rapat koordinasi ketahanan pangan dan produktivitas pertanian di Jawa Barat, di Gedung Sate, Bandung, Kamis, 18 April 2024 (Sumber: dokpim)