Jangan Takut Dites Swab! Ini Pesan Guru Jelang Tatap Muka di Sukabumi

Selasa 08 September 2020, 08:31 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Puluhan guru di Kabupaten Sukabumi menjalani tes swab di Lapang Gumbira, Desa Nagrak Selatan, Kecamatan Nagrak Kabupaten Sukabumi. Tes tersebut digelar pada Selasa (8/9/2020) pagi.

Salah seorang Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Sukabumi, Tatang Koswara, mengatakan, pelaksanaan tes swab di Lapang Gumbira tersebut diikuti oleh 41 guru dari beberapa kecamatan.

BACA JUGA: 74 Guru Terdaftar Dalam Tes Swab di Cicurug Sukabumi

"Awalnya kita rencanakan di RSUD Sekarwangi, tapi karena ada isolasi penutupan area tertentu, akhirnya tidak memungkinkan. Maka kami berkonsultasi dan mendapatkan tempat di lokasi ini. Hari ini ada 41 orang dari sejumlah kecamatan," kata Tatang saat diwawancarai sukabumiupdate.com melalui siaran langsung Instagram dan Facebook.

Tatang menuturkan, tes swab kali ini merupakan bagian dari program Pemerintah Kabupaten Sukabumi melalui Dinas Kesehatan, sebagai tindaklanjut atas surat dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat Nomor:440/3453/Disdik, tentang pelaksanaan pengujian tes swab secara massal di 27 kota/kabupaten.

BACA JUGA: Guru di Kabupaten Sukabumi Akan Dites Swab, Cek Kuota dan Tempatnya!

Sementara itu, salah seorang guru yang menjalani tes swab tersebut, Dian, mengaku sempat takut dan berniat mengundurkan diri dari keikutsertaannya dalam tes swab kali ini.

"Ini pertama kali dan sempat takut juga. Awalnya saya mau mengundurkan diri. Tapi barusan biasa saja tidak sakit. Jadi jangan takut tes swab," ucap Dian dalam siaran langsung yang sama.

BACA JUGA: Guru di Kabupaten Sukabumi Mulai Uji PCR, RSUD Palabuhanratu Ambil Sampel Wilayah Selatan

Dian mengungkapkan, pelaksanaan pembelajaran daring (dalam jaringan) alias online yang selama Pandemi Covid-19 ini dilakukan, cukup mengalami kesulitan dengan sejumlah kendala yang ada. Dian menyebut, kendala terbesar dalam pembelajaran online tersebut adalah tidak semua siswa memiliki sarana (handphone) yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran daring.

"Siswa kita tidak semuanya sama, ada yang siap dan tidak. Siswa yang tidak memiliki sarana prasarana. Ada yang sama sekali tidak memiliki handphone," ungkap Dian.

BACA JUGA: Sederet Prosedur Sekolah Tatap Muka di Kabupaten Sukabumi

Selain itu, Dian juga menilai bahwa proses pembelajaran secara online disadari atau tidak cukup membawa perubahan pada perilaku para siswa. Salah satu perubahan tersebut disebabkan karena para siswa kurang mendapatkan pengawasan.

"Kalau orang tua kan ada juga yang bekerja, jadi anak kurang terawasi. Menurut saya, tatap muka pun harus dengan protokol kesehatan yang terjamin," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Pemerintah Kabupaten Sukabumi melalui Dinas Kesehatan akan melakukan tes swab terhadap para guru di semua tingkatan. Hal itu tertuang dalam surat yang ditandatangani Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukabumi, Harun Alrasyid.

Kebijakan tersebut dikeluarkan menyusul adanya surat dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat Nomor:440/3453/Disdik, tentang pelaksanaan pengujian tes swab secara massal di 27 kota/kabupaten. Kabupaten Sukabumi sendiri mendapat kuota sebanyak 4.900 orang untuk menjalani pemeriksaan tes masif PCR tersebut.

Pemeriksaan tes masif PCR atau tes swab yang akan dilakukan petugas Ahli Teknologi Laboratorium Medik (ATLM) itu menyasar pendidik (guru) dari Dinas Pendidikan dan Kemenag level PAUD, SD/MI, SLTP/Tsanawiyah, dan setingkat SLTA/MA/SMK, sebanyak 60 persen dari jumlah kuota.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sehat25 April 2024, 10:30 WIB

Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami dengan 8 Gaya Hidup Sehat

Penting untuk diingat bahwa sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum memulai atau mengubah regimen pengobatan asam urat, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Untuk Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami Yuk Terapkan Cara Pola Hidup Sehat. | Foto: Freepik/@freepik
Life25 April 2024, 10:00 WIB

Bersyukur, 10 Kebiasaan Kecil yang Membuat Kamu Bisa Hidup Lebih Bahagia

Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, kamu dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan.
Ilustrasi - Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, Anda dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi25 April 2024, 09:43 WIB

28 Tahun Otda: Kota Sukabumi Komitmen Soal Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat

Otonomi daerah adalah upaya desentralisasi kekuasaan kepada pemerintah daerah.
Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada memimpin apel memperingati Hari Otda ke-28 di halaman Setda Kota Sukabumi, Kamis (25/4/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Inspirasi25 April 2024, 09:31 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Syarat: Bisa Bahasa Inggris Dasar

Jobseeker Yuk Cek Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Salah Satu Syaratnya adalah Bisa Bahasa Inggris Dasar.
Ilustrasi. Wawancara. Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Syarat: Bisa Bahasa Inggris Dasar (Sumber : Pexels/EdmondDantes)
Nasional25 April 2024, 09:03 WIB

Menunggu Prabowo-Gibran Dilantik, Begini Aturan Pasang Foto Presiden dan Wapres

Foto presiden dan wakil presiden sering dipasang di berbagai instansi dan kantor.
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. | Foto: Instagram/Prabowo Subianto
Sehat25 April 2024, 09:00 WIB

Mengenal 6 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan, Bisa untuk Menyembuhkan Luka!

Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan yang jarang orang ketahui.
Ilustrasi - Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan yang jarang orang ketahui.(Sumber : Freepik.com/@Racool_studio)
Keuangan25 April 2024, 08:21 WIB

Daftar Lengkap 537 Pinjol Ilegal Terbaru yang Diblokir Satgas Pasti

Satgas Pasti mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati.
(Foto Ilustrasi) Satgas Pasti memblokir 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi. | Foto: Istimewa
Sehat25 April 2024, 08:00 WIB

10 Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat

Berikut Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat. Yuk Coba Konsumsi!
Ilustrasi. Minyak Zaitun. Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat (Sumber : pixabay.com/@SteveBuissinne)
Life25 April 2024, 07:00 WIB

Komunikasi Terbuka, 10 Cara Mendidik Anak Laki-laki yang Susah Diatur

Penting untuk terus beradaptasi dengan kebutuhan dan kepribadian anak laki-laki yang sulit diatur sambil tetap memegang nilai-nilai dan prinsip yang diyakini.
Ilustrasi pola asuh orang tua. | Komunikasi Terbuka: Cara Mendidik Anak Laki-laki yang Susah DiaturFoto: Freepik/@foto tekan