Business Trip ke Bandung, Ini yang Didapat Mahasiswa Manajemen Universitas Nusa Putra

Minggu 10 November 2019, 07:34 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Mahasiswa Program Studi (Prodi) Manajemen angkatan kesatu, Universitas Nusa Putra (NPU) Sukabumi mengadakan pembelajaran metode business trip (perjalanan bisnis) ke Dekranasda Bandung Creative HUB dan Floating Market Lembang, Bandung, Sabtu (9/11/2019). Kegiatan ini diikuti 60 peserta dari mahasiswa dan dosen Prodi Manajemen, tema acaranya "Set your passion be your innovation".  

BACA JUGA: Beragam Acara Isi Perayaan Mechaniversary#13 HMM Universitas Nusa Putra

Di setiap lokasi business trip, peserta mendapat materi langsung dari masing-masing pengelola mengenai proses produksi, metode pemasaran, dan strategi pengelolaan bisnis serta meninjau langsung pusat pengelolaan dan pengembangan Sumber Daya Alam (SDA) dan Sumber Daya Manusia (SDM). 

"Terutama kami bisa diskusi tentang manajerial perusahaan dengan para pengelolanya," kata Ketua Pelaksana Business Trip, Faizal Hidayat kepada sukabumiupdate.com, Minggu (10/11/2019).

Para dosen Manajemen dengan sebagian mahasiswa NPU Sukabumi peserta Business Trip berfoto bersama di Floating Market Lembang, Bandung. | Sumber Foto: Istimewa

Menurut Faizal, kedua lokasi business trip yang dipilih sesuai dengan kebutuhan pembelajaran mahasiswa manajemen NPU Sukabumi. Karena, keduanya telah mengutamakan pengembangan daerah lewat kreativitas masyarakat, juga mampu meningkatkan minat dan pendapatan masyarakat melalui pelatihan, monitoring dan evaluasi. 

BACA JUGA: PGSD Universitas Nusa Putra dan Helen Keller International Kerjasama Kampanye Pendidikan Inklusi

Selain itu, lanjut faizal, keduanya mampu mengutamakan kenyamanan masyarakat dalam memanfaatkan SDA dan mengembangkan SDM. "Hal itu sesuai tujuan business trip kami, yaitu ingin memahami dan mempelajari secara langsung manajerial sebuah perusahaan yang memprioritaskan masyarakat," ujar Faizal.

Faizal berharap kegiatan ini dapat membantu pemahaman mahasiswa manajemen, mengenai perlunya meningkatkan kualitas pendidikan yang lebih bermanfaat dan mengutamakan kepentingan umum. "Ini sesuai dengan peran dan fungsi mahasiswa sebagai agen perubahan sosial (agent of social change). Dan bagi kampus, ini dapat mendorong peningkatan penelitian dan pengabdian masyarakatnya," imbuhnya

BACA JUGA: Wakil Bupati Sukabumi: Universitas Nusa Putra Perkembangannya Membanggakan

Di kesempatan sama, pembina mahasiswa manajemen NPU Sukabumi, Harini Fajar Ningrum juga berharap, kegiatan ini bisa memacu mahasiswa angkatan selanjutnya dalam meningkatkan kemampuan praktis di berbagai kegiatan luar akademik. 

"Karena pada dasarnya, keilmuan manajemen itu memerlukan dinamika, tujuannya ya untuk meningkatkan literasi data dan aplikasinya dalam kehidupan nyata," papar Harini. 

BACA JUGA: Digital Library, Salah Satu Spot Favorit di Universitas Nusa Putra

Sementara Ketua Prodi Manajemen NPU Sukabumi, Yusuf Iskandar mengatakan saat ini diperlukan sinergi antara berbagai stakeholders, terutama dunia bisnis dan pendidikan. Karena pada dasarnya, menurut dia, bidang keilmuan manajemen dapat diterima secara luas, namun yang jadi kelemahan belum terfokusnya mindset mahasiswa dan kesiapannya menyambut revolusi industri 4.0. 

"Saya yakin kegiatan business trip ini dapat memberikan dampak positif bagi mahasiswa. Dan Insya Allah, kedepannya kegiatan ini jadi rutinitas di Prodi Manajemen," tandasnya

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Motor25 April 2024, 11:00 WIB

8 Dampak yang Terjadi Apabila Motor Jarang Dipanaskan, Yuk Kenali!

Jarang memanaskan motor dapat menimbulkan beberapa dampak negatif.
Jarang memanaskan motor  dapat menimbulkan beberapa dampak negatif. | (Sumber : Freepik.com/@ pressfoto)
Sukabumi25 April 2024, 10:55 WIB

Sempat DPO, Bos Investasi Bodong Senilai Rp 5 Miliar di Sukabumi Serahkan Diri

H selaku direktur dan pemilik CV AAP merupakan oknum wartawan.
H (43 tahun) saat diperiksa di Mapolres Sukabumi Kota, Rabu, 24 April 2024. | Foto: Humas Polres Sukabumi Kota
Sehat25 April 2024, 10:30 WIB

Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami dengan 8 Gaya Hidup Sehat

Penting untuk diingat bahwa sebaiknya konsultasikan dengan dokter sebelum memulai atau mengubah regimen pengobatan asam urat, terutama jika Anda memiliki kondisi kesehatan yang mendasarinya atau sedang mengonsumsi obat-obatan lain.
Ilustrasi. Untuk Menyembuhkan Asam Urat Secara Alami Yuk Terapkan Cara Pola Hidup Sehat. | Foto: Freepik/@freepik
Life25 April 2024, 10:00 WIB

Bersyukur, 10 Kebiasaan Kecil yang Membuat Kamu Bisa Hidup Lebih Bahagia

Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, kamu dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan.
Ilustrasi - Dengan mempraktikkan kebiasaan-kebiasaan kecil ini, Anda dapat meningkatkan kebahagiaan dan menjalani hidup yang lebih memuaskan. (Sumber : Freepik.com/jcomp)
Sukabumi25 April 2024, 09:43 WIB

28 Tahun Otda: Kota Sukabumi Komitmen Soal Ekonomi Hijau dan Lingkungan Sehat

Otonomi daerah adalah upaya desentralisasi kekuasaan kepada pemerintah daerah.
Sekda Kota Sukabumi Dida Sembada memimpin apel memperingati Hari Otda ke-28 di halaman Setda Kota Sukabumi, Kamis (25/4/2024). | Foto: Dokpim Kota Sukabumi
Inspirasi25 April 2024, 09:31 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Syarat: Bisa Bahasa Inggris Dasar

Jobseeker Yuk Cek Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Salah Satu Syaratnya adalah Bisa Bahasa Inggris Dasar.
Ilustrasi. Wawancara. Lowongan Kerja Lulusan S1 di Bekasi, Syarat: Bisa Bahasa Inggris Dasar (Sumber : Pexels/EdmondDantes)
Nasional25 April 2024, 09:03 WIB

Menunggu Prabowo-Gibran Dilantik, Begini Aturan Pasang Foto Presiden dan Wapres

Foto presiden dan wakil presiden sering dipasang di berbagai instansi dan kantor.
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka. | Foto: Instagram/Prabowo Subianto
Sehat25 April 2024, 09:00 WIB

Mengenal 6 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan, Bisa untuk Menyembuhkan Luka!

Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan yang jarang orang ketahui.
Ilustrasi - Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan yang jarang orang ketahui.(Sumber : Freepik.com/@Racool_studio)
Keuangan25 April 2024, 08:21 WIB

Daftar Lengkap 537 Pinjol Ilegal Terbaru yang Diblokir Satgas Pasti

Satgas Pasti mengimbau masyarakat untuk selalu waspada dan berhati-hati.
(Foto Ilustrasi) Satgas Pasti memblokir 537 entitas pinjol ilegal di sejumlah situs dan aplikasi. | Foto: Istimewa
Sehat25 April 2024, 08:00 WIB

10 Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat

Berikut Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat. Yuk Coba Konsumsi!
Ilustrasi. Minyak Zaitun. Rekomendasi Asupan Sehat untuk Mengatasi Serangan Asam Urat (Sumber : pixabay.com/@SteveBuissinne)