SUKABUMIUPDATE.com - Mahasiswa dari Universitas Nusa Putra (UNsP) yang sedang menjalankan kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di kawasan Desa Panumbangan, Kecamatan Jampang Tengah, Kabupaten Sukabumi, membantu membuat pemetaan dan juga promosi wisata Curug kepada masyarakat Sukabumi.
BACA JUGA: UNsP-Go, Mengenal Lima Program Internasional Universitas Nusa Putra Sukabumi
Staff Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Gia Yosep Gunawan, menjelaskan adapun tujuan penggarapan dari wisata curug ini yaitu agar warga setempat bisa menjaga dan mengembangkan potensi wisata alam tersebut.
"Hal ini dikolaborasikan dengan sejumlah UMK warga, perkebunan setempat yang bekerjasama dengan mahasiswa untuk menjadikan wisata curug sakaligus menjadikan hasil bumi di sini bisa diolah dan dijual kepada wisatawan yang berkunjung ke curug tersebut," jelasnya kepada sukabumiupdate.com, beberapa waktu yang lalu.
Ia menambahkan, adapun mahasiswa KKN yang terlibat dalam kegiatan ini yakni, kelompok 6 KKN 2019 Universitas Nusa Putra. Hal ini juga sebagai upaya eksplorasi dan pemetaan kawasan tersebut, mereka membuat papan nama jalan untuk mempermudah pendatang dan memperkenalkan keindahan yang tersimpan di Desa Panumbangan tersebut.
"Progressnya masih pemetaan, harapannya nanti bisa banyak yang berkunjung ke sini dan bisa menjadi pemasukan ekonomi kepada warga setempat jika tempat wisata ini sudah banyak dikenal orang banyak," pungkasnya.