FKDB Berangkatkan 10 Mahasiswa Terbaik Ke Universitas Ternama di Taiwan

Kamis 13 September 2018, 07:52 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Setelah sukses membangun berbagai sarana pendidikan, baik itu asrama dan sekolah dari mulai tingkat PAUD, TK, SMP, SMK, dan SMA. Kini Yayasan Pembina Pendidikan Doa Bangsa (YPPDB) pada bulan September 2018 melepas keberangkatan 10 mahasiswa terbaik untuk menimba ilmu di negeri belahan Asia timur tepatnya di Shien Hsin University Taiwan.

Ketua umum Forum Komunikasi Doa Bangsa (FKDB) sekaligus Ketua DPP Relawan Jokowi (ReJO)  H. Ayep Zaki atau yang sering disapa dengan Aa Zaki mengatakan, pihaknya bekerjasama dengan ReJO melalui program pendidikannya telah membantu 10 siswa berprestasi dan kurang mampu dari berbagai wilayah di Indonesia untuk melanjutkan pendidikannya ke perguruan tinggi di Taiwan.

“Pendidikan merupakan salah satu komponen penting dalam pembangunan manusia sehingga program ini merupakan salah satu program pendidikan kami untuk dapat menghasilkan generasi yang berkarakter dan berdaya saing global,” tegas Aa Zaki.

BACA JUGA: Wujudkan Masyarakat Adil dan Makmur, Program H. A Zaki FKDB Kembangkan Produk Tempe

Dikatakannya, FKDB dan ReJO memiliki berbagai program unggulan untuk membantu pemerintah dalam rangka menghasilkan masyarakat Indonesia yang sejahtera, adil, dan makmur yaitu melalui peningkatan Index Pembangunan Manusia (IPM), salah satunya adalah dalam bidang Pendidikan.

Untuk mendukung program ini, sambungnya, FKDB dan ReJO telah mulai membuka kerjasama dengan berbagai instansi pendidikan di dalam maupun di luar negeri, salah satunya adalah Chien Hsin University of Science and Technology, Taiwan.

“Angka harapan sekolah dan rata-rata lama sekolah merupakan dua variabel utama dalam dimensi pendidikan untuk menghitung Index Pembangunan Manusia (IPM), maka sudah sepantasnyalah kita sebagai warga negara Indonesia berperan aktif membantu pemerintah dalam meningkatkan IPM Indonesia,” jelasnya.

BACA JUGA: Petani Sukabumi Menuju Gerbang Kemakmuran Bersama FKDB Bursatani

Selain itu, lanjutnya, juga menjelaskan bahwa program pendidikan ke luar negeri ini selain membantu meningkatkan IPM, program ini juga bertujuan meningkatkan kemampuan generasi muda Indonesia sehingga mampu memiliki daya saing di kancah global serta membantu membangun Indonesia ketika mereka pulang kembali ke negaranya.

Program perkuliahan ke Chien Hsin University ini diikuti oleh 10 siswa berprestasi dan kurang mampu binaan FKDB dan ReJO dari berbagai wilayah di Indonesia. Mereka tersebar di berbagai jurusan, diantaranya Bisnis Internasional, Marketing & Logistik, Teknik Elektro, dan Teknik Material. Keberangkatan dilakukan secara bertahap sesuai jurusan dari mulai tanggal 13 sampai 22 September 2018.

BACA JUGA: Aa Zaki: Tahun Baru Hijriyah Bangkitkan Semangat FKDB

Dirinya sangat berkomitmen dalam meningkatkan pendidikan di Indonesia. Terbukti sampai saat ini ia telah menyekolahkan dan membina kurang lebih 170 mahasiswa dan alumni di seluruh Indonesia. Selain itu, komitmen lainnya dalam pendidikan adalah dengan membangun dan membina 22 satuan pendidikan dengan berbagai jenjang yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia.

Masih Aa Zaki, program perkuliahan ke luar negeri ini secara bertahap akan ditingkatkan, baik jumlah universitas penerima maupun jumlah kuota per-tahunnya.

“Saat ini baru 10 mahasiswa, bulan Februari mendatang kita sudah targetkan sekitar 100 mahasiswa yang akan kita kuliahkan dan akan terus bertambah setiap periodenya,” ungkapnya.

BACA JUGA: FKDB Jabar Siap Realisasikan Program Kerja Pasangan Rindu Sebagai Gubernur Terpilih Jabar

Sementara itu dalam kesempatan acara tersebut seorang  mahasiswa yang bernama Dzikra Rahmah menyampaikan kebulatan tekadnya yang juga mewakili rekan rekannya.

"Saya Dzikra Rahmah perwakilan mahasiswa FKDB yang akan melanjutkan pendidikan di Chien Hsin University siap menghadapi segala tantangan dalam perjuangan ini,” ucapnya.

"I’m Dzikra Rahmah future college student, ready to face new challenges in life in order to learn and develop my self into a better version of myself in order to face and resolve any problems.,” imbuhnya seraya penuh haru saat ketua umum FKDB H Ayep Zaki menerima pernyataan perwakilan mahasiswa tersebut.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Life22 November 2024, 14:39 WIB

Media Sosial: Senjata Baru dalam Kampanye Politik?

Media sosial mengubah kampanye politik: cepat, luas, dan interaktif. Namun, hoaks dan manipulasi jadi tantangan. Bagaimana memanfaatkan peluangnya tanpa terjebak risikonya? Simak ulasannya di sini!
Media sosial: alat kampanye politik yang efektif, tapi penuh tantangan. Bijaklah dalam menggunakan dan menerima informasi! (Sumber : freepik)
Food & Travel22 November 2024, 14:30 WIB

Wisata Alam Karacak Valley, Menikmati Keindahan Hutan Pinus dan Curug di Garut Kota

Karacak Valley Garut adalah pilihan yang tepat untuk wisatawan yang mencari ketenangan dan keindahan alam yang masih asri.
Kawasan Taman Wisata Karacak Valley terletak di perbukitan dengan pemandangan hutan pinus yang masih asri. Foto: IG/karacak_valley
Sukabumi Memilih22 November 2024, 14:28 WIB

Debat Publik II Pilbup Sukabumi 2024, Tim Iyos-Zainul: Pengalaman 38 Tahun

Dengan pengalaman Pak Iyos selama 38 tahun di pemerintahan dan Pak Zainul yang juga berpengalaman dalam mengelola pemerintahan, kami tetap percaya diri.
Paslon 01 Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 (Sumber: dok kpu kabupaten sukabumi)
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)