SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah santri Pondok pesantren (Ponpes) modern Assalam Putri mengikuti kegiatan program Islamic Global School Network (iGSN) Jambore 2018 di University Sains Islam Malaysia.
Kegiatan yang diikuti santri pondok modern beralamat di Desa Sukaharja Kecamatan Warungkiara Kabupaten Sukabumi tersebut berlangsung selama sepekan. Mulai 9 hingga 14 April 2018.
BACA JUGA: Kekurangan Ruang Belajar, Siswa SDN Cikondang di Kecamatan Ciemas Sukabumi Manfaatkan Kantor Guru
Pengurus sekaligus Pembimbing Santri Ponpes Modern Assalam Putri, Iyus Ruhsyamsi menuturkan, kegiatan ini merupakan agenda tahunan pondok dan kali pertama dilaksanakan.
"Tujuannya agar santri dapat menambah wawasan internasional, ukhuwah antar pelajar serta mengetahui budaya peserta Jambore lainnya," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Minggu (8/4/2018).
Pada acara Jambore ini, kata Iyus, akan digelar beberapa lomba yang berkaitan dengan ilmu pengetahuan dan kesenian.
"Karena melalui lomba ilmu pengetahuan ini diharapkan dapat meningkatkan wawasan global peserta jambore," terangnya.
Sedangkan pada bidang seni budaya, sambung Iyus, diharapkan dapat mempererat persahabatan diantara peserta yang berasal dari beberapa negara yang berbeda.
BACA JUGA: Perdana! Begini Gaya Kece Jokowi Naik Motor Chopper di Sukabumi
Iyus menambahkan, selain mengikuti program i-GSN, para peserta juga akan diberikan kesempatan selama satu hari ke Singapura melalui refreshing 1 day Singapore untuk melihat keragaman budaya, destinasi wisata dan kemajuan teknologi negara tersebut.
"Mudah-mudahan kegiatan ini dapat menginspirasi para santri agar lebih giat dalam belajar sehingga santri kaya akan wawasan global," pintanya.