Diperkuat Murid SSB Sukabumi, IJSL Bantai Tim-tim Eropa di Gothia Cup 2022 Swedia

Rabu 27 Juli 2022, 13:40 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Tim Indonesia mempertegas dominasi dalam Gothia Cup 2022 yang dihelat di Swedia mulai 17 hingga 23 Juli 2022. Indonesia Junior Soccer League atau IJSL yang diperkuat anak didik sekolah sepak bola atau SSB Sukabumi Football Academy atau SFA, Razlya Putra Setiawan (12 tahun), sukses membantai tim-tim Eropa.

IJSL yang turun di kategori Boys 12 dan berada di Grup 18 (Stage 1), menyapu bersih seluruh pertandingan. Skuad yang diisi 15 pemain asal SSB di seluruh Indonesia ini satu grup dengan tiga tim asal negara-negara Eropa. Ketiganya adalah IFK Aspudden-Tellus Gul B (Swedia), Helsingborgs IF Röd (Swedia), dan SV Grün Weiß Großbeeren (Jerman).

Pada pertandingan pertama, IJSL menaklukkan Helsingborgs IF Röd (Swedia) dengan skor 4-1. Selanjutnya, IJSL juga berhasil mengalahkan SV Grün Weiß Großbeeren (Jerman) dengan skor 8-0. Pertandingan terakhir di Grup 18, IJSL sukses menundukkan IFK Aspudden-Tellus Gul B (Swedia) dengan skor 8-0. Hasil ini membuat IJSL lanjut ke stage berikutnya.

photoTim IJSL saat berlaga di Gothia Cup 2022 yang dihelat di Swedia. - (Istimewa)

photoRazlya Putra Setiawan (12 tahun) membentangkan bendera Sukabumi Football Academy atau SFA di Swedia. - (Istimewa)

Selain IJSL, 103 tim lain dari 14 negara berbeda bermain di kategori Boys 12. Mereka dibagi menjadi 25 tim berbeda grup. Keberhasilan IJSL menjuarai Grup 18 (Stage 1), membuat tim ini melaju ke stage berikutnya yakni Grup 2:18 (Stage 2).

Masuk di Grup 2:18 (Stage 2), IJSL kembali menunjukkan keperkasaannya melibas tim-tim Eropa. Di grup ini, IJSL mengalahkan IFK Aspudden-Tellus Gul A (Swedia) dengan skor 6-0. IJSL lalu unggul telak dengan skor 8-1 saat bertemu Prep Schools Lions Green (Inggris). Terakhir, IJSL berhasil membantai Helsingborgs IF Bla (Swedia) dengan skor 4-0.

Hasil tersebut membuat IJSL sukses memenangkan enam pertandingan dengan mencetak 38 gol dan hanya kemasukkan dua gol. Keberhasilan IJSL tak terlepas dari peran Razlya Putra Setiawan yang bermain sebagai gelandang dan ditunjuk sebagai kapten. Razlya masuk tim IJSL setelah dipilih dari kompetisi IJSL U-12 pada Maret 2022 di Cibinong, Bogor.

Diketahui, Razlya adalah warga Cimahi. Namun dalam IJSL dia mewakili SFA. Dalam satu tahun, SFA juga sudah mengantongi beberapa penghargaan.

photoRazlya Putra Setiawan (12 tahun) berkostum merah. - (Istimewa)

Baca Juga :

Tim IJSL dilepas ke Swedia oleh Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia atau Menpora RI Zainudin Amali di Auditorium Wisma Kemenpora, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa, 12 Juli 2022. Kepada 15 pemain yang mengikuti turnamen ini, Menpora Amali mengucapkan terima kasih dan selamat berjuang di Gothia Cup 2022.

Daftar 15 Pemain dan Pelatih Tim IJSL:

1. Anthony Dominic - SSB EDF La Liga Vamos - Kiper

2. Hesyam Rusyidi - SSB Putra Pakuan - Kiper

3. Azka Ghaisan Prayogi - SSB Farmel Isvil FA - Bek

4. Abdul Azzam - SSB Saint Prima - Bek

5. Fathoni Mada Jaya Rusmana - SSB Bimba FC - Bek

6. Awaludin Apriansyah - SSB Pratama Tambelang - Bek

7. Muhammad Fatih Fadillah - SSB Cibinong Raya - Bek

8. Razlya Putra Setiawan - SSB Sukabumi FA - Gelandang

9. Ilham Bakti Riskiawan - SSB Satria Cipta FC - Gelandang

10. Muhamad Bilal Hidayatullah - SSB Oneway SS - Sayap

11. Rifky Ahmad Khadafi - SSB Jak Soccer - Sayap

12. Risman Umasugi - SSB Kabomania Muda SS - Sayap

13. Moh Ramadhani Albisri - SSB Akademi Pesib Bogor - Sayap

14. Oksal Kristian Gani - SSB Sentul City SS - Striker

15. Raushan Dzakhwan Fakhrizi - SSB Saint Prima - Striker

Pelatih - Gilang Ramadhan

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Food & Travel22 November 2024, 09:00 WIB

Resep Scrambled Egg Toast, Roti Panggang Telur Creamy yang Simpel Dibuat

Scrambled Egg Toast sangat populer sebagai menu sarapan karena praktis, lezat, dan kaya protein.
Ilustrasi. Scramble Egg Toast. (Sumber : Freepik/Timolina)
Sukabumi22 November 2024, 08:36 WIB

Pohon Duku 12 Meter Tumbang Rusak Rumah Warga Nagrak Sukabumi

Dampak hujan deras, pohon duku setinggi 12 meter tumbang rusak rumah warga di Nagrak Sukabumi.
Kondisi rumah yang tertimpa pohon duku tumbang di Desa Pawenang, Nagrak Sukabumi, Kamis, 21 November 2024 | Foto : P2BK Nagrak
Sehat22 November 2024, 08:00 WIB

13 Manfaat Petai untuk Kesehatan: Kunci Jantung Sehat dan Tubuh Bugar

Meski sering dikeluhkan karena baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Apa saja manfaatnya? Yuk, simak penjelasannya!
Ilustrasi manfaat petai untuk kesehatan (Sumber : pexels.com/@STUDIO LIMA)
Sukabumi22 November 2024, 07:56 WIB

Sekda Ade Suryaman Hadiri Rapat Banggar DPRD Sukabumi

Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi, Ade Suryaman, menghadiri Rapat Kerja Gabungan Badan Anggaran (Banggar) DPRD dan Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Kabupaten Sukabumi
Sekretaris Daerah Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman dan Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali | Foto : Dokpim
Sukabumi Memilih22 November 2024, 06:55 WIB

Adu Kekayaan Pasangan Cabup Cawabup Sukabumi, Siapa Paling Kaya?

Pilkada 2024 di Kabupaten Sukabumi akan diikuti oleh dua pasangan calon, mereka adalah Iyos Somantri - Zainul yang diusulkan oleh koalisi 11 partai politik dan Asep Japar - Andreas yang diusulkan oleh koalisi 5 partai politik.
Pasangan calon Pilkada Kabupaten Sukabumi: Iyos Somantri-Zainul dan Asep Japar-Andreas | Foto : sukabumiupdate
Science22 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 22 November 2024, Siang Hari Turun Hujan

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024.
Ilustrasi Hujan. Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 22 November 2024. (Sumber : Pixabay)
Sukabumi Memilih21 November 2024, 22:29 WIB

Dukungan Istri, Dibalik Optimisme Asep Japar Menjemput Kemenangan Pilkada Sukabumi

Asep Japar, calon bupati Sukabumi nomor urut 2, melangkah dengan penuh semangat dalam menghadapi pemilihan kepala daerah (Pilkada) Kabupaten Sukabumi
Asep Japar dan istri | Foto : Sukabumiupdate
Sehat21 November 2024, 21:00 WIB

7 Penyebab Gagal Jantung Sisi Kiri : Simak Diagnosis dan Cara Penanganannya

Gagal jantung sisi kiri terjadi ketika ventrikel kiri jantung tidak bisa memompa darah secara efektif ke seluruh tubuh.
Ilustrasi gagal jantung sebelah kiri (Sumber : Freepik/@wayhomestudio)
Jawa Barat21 November 2024, 20:40 WIB

Gempa Beruntun Guncang Cianjur, Sejumlah Gedung Sekolah Dilaporkan Rusak

Gempa tektonik terjadi secara beruntun, Kamis 21 November 2024. Warga yang merasakan getaran gempa itu pun terbatas wilayahnya yaitu Kecamatan Cibeber, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.
Gempabumi Cianjur, Kamis (21/11/2024) | Foto : Pixabay
Sukabumi21 November 2024, 20:18 WIB

Sempat Tertutup Longsor, Akses Ke Pondok Halimun dan Goalpara Sukabumi Kembali Normal

Dua bencana longsor terjadi dampak hujan deras di Kabupaten Sukabumi. Longsor dan pohon bambu tumbang di jalan menuju wisata Pondok Halimun di Kecamatan Sukabumi, dan longsor di jalan Cisarua - Goalpara, Kecamatan Sukaraja.
Longsor di Jalan Pondok Halimun, Kecamatan Sukabumi | Foto : Istimewa