SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah komoditas dan bahan pokok di Pasar Semi Modern (PSM) Parungkuda, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi pada Minggu (23/8/2020), tercatat mengalami penurunan harga.
Kepala UPT PSM Parungkuda, Enung Nur Dianti mencatat 5 komoditas yang mengalami penurunan harga.
Diantaranya, cabai merah keriting dari Rp 20 ribu turun menjadi Rp 18 ribu, cabai merah besar dari Rp 24 ribu turun menjadi Rp 20 ribu, cabai rawit hijau dari Rp 20 ribu turun menjadi Rp 19 ribu, cabai rawit merah dari Rp 24 ribu turun menjadi Rp 20 ribu, serta bawang merah dari Rp 28 ribu turun menjadi Rp 24 ribu.
"Untuk harga yang lainnya masih relatif normal," kata Enung kepada sukabumiupdate.com.
BACA JUGA: Mau Belanja? Ini Daftar Harga Bahan Pokok di Pasar Parungkuda Sukabumi
Meski demikian, tercatat juga beberapa komoditas dan bahan pokok yang mengalami peningkatan harga, seperti telur ayam ras dari Rp 22 ribu naik menjadi Rp 25 ribu dan bawang putih dari Rp 18 ribu naik menjadi Rp 21 ribu.
"Kami pantau harga setiap minggunya dan perkembangannya kami laporkan ke Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (DPKUKM) Kabupaten Sukabumi," tandasnya.