SUKABUMIUPDATE.com – Terobosan digital luar biasa dilakukan para pelaku usaha kreatif di Sukabumi. Hari ini Selasa (21/7/2020) marketplace lokal yang akan memasarkan produk-produk UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) di Sukabumi resmi diluncurkan, pasarsukabumi.com.
Soft launching dilakukan di Balaikota Sukabumi, oleh Wali Kota Achmad dan Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni. Saat diluncurkan pasar online ini sudah diisi oleh 147 UMKM di Sukabumi.
Koordinator Pendamping UMKM Sukabumi Sri Fuji Rahayu menuturkan, website pasarsukabumi.com, dibentuk untuk membantu pemasaran online pelaku usaha UMKM di Sukabumi.
"Kami bisa menghimpun UMKM di Kota dan Kabupaten Sukabumi dalam hal pemasaran. Kami dari Tim Pendamping UMKM Sukabumi yang dinaungi Mata Elang Team coba membangkitkan dan mengumpulkan UMKM setelah diterpa pandemi," tuturnya.
BACA JUGA: Mulai Promosikan Produk UKMK di Akun Medsosnya, Gaya Wali Kota Sukabumi Bikin Salfok
Dari 147 UMKM yang sudah bergabung sistem pemasaran online di marketplace ini, ada yang menjual produk lebih dari satu. Di sini, produk yang dipasarkan terbagi menjadi berapa kategori.
“Ada sektor kuliner, fashion, craft, jasa, dan pertanian. Jadi di website ini ada lima kategori yang memang diunggulkan,” sambung Sri.
Untuk bergabung dengan pasarsukabumi.com, menurut Sri harus melakukan perjanjian kerja sama terlebih dulu. “MOU dengan UMKM tersebut, sebagai tanda kita bukan abal-abal. Di MOU itu ada penjelasannya," pungkas Sri.
Wali Kota Achmad Fahmi dari peluncuran marketplace ini, menegaskan Pemerintah Kota Sukabumi mendukung segala bentuk inovasi yang bertujuan untuk kembali meningkatkan produktivitas UMKM.
BACA JUGA: Omset Drop Hingga 70 Saat Pandemi, 213 UMKM di Kota Sukabumi Bersiap Bangkit
"Jadi di tengah pandemi ini harus banyak inovasi yang harus kita lakukan, salah satunya inovasi dalam kerangka memberikan kemudahan untuk melakukan pemasaran bagi UMKM. Ini salah satu cara untuk meningkatkan produktivitas mereka ketika kemarin sempat turun," kata Fahmi kepada sukabumiupdate.com.
"Semoga dengan keberadaan PasarSukabumi.com ini sistem pembelanjaan lebih mudah. Sesuai dengan masa new normal yang saat ini tengah disampaikan pemerintah. Dan produksi mereka bisa meningkat karena menjangkau bukan hanya di Sukabumi, tapi nasional bahkan dunia," tambah Fahmi.