SUKABUMIUPDATE.com - Menjelang Hari Raya Natal 2019, dan Tahun Baru 2020, Dinas Perdagangan Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (DPKUKM) Kabupaten Sukabumi inspeksi mendadak (sidak) memantau ketersediaan barang kebutuhan pokok dan stabilitas harga, di Pasar Cibadak Kabupaten Sukabumi, Selasa (17/12/2019).
BACA JUGA: Pekan Raya Sukabumi ke-4 Resmi Dibuka, Ini Kata Kadis DPKUKM
Kepala DPKUKM Kabupaten Sukabumi Ardiana Trisnawiana mengatakan, dari hasil pantauan di Pasar Cibadak barang kebutuhan pokok hingga awal tahun 2020 relatif aman.
"Sejauh ini ketersediaan 10 bahan pokok di pasar Cibadak ini masih normal. Bahkan informasi dari dinas pertanian dan peternakan stok barang masih tersedia," kata Ardiana.
Selain ketersediaan barang bahan pokok masih stabil, kata Ardiana harganya pun masih relatif normal tidak ada kenaikan harga yang signifikan.
BACA JUGA: Difasilitasi DPKUKM, Produk UKM di Sukabumi Mulai Merambah Toko Modern
"Harga daging ayam dan cabai yang dikhawatirkan mengalami kenaikan harga, namun saat ini dari hasil pantauan kami masih cukup stabil. Hanya bumbu seperti Cikur (kencur, red) mencapai Rp 60 ribu, dan Jahe Rp 40 ribu perkilogram," jelasnya.
Tak hanya mengecek ketersediaan barang kebutuhan pokok dan harga, pihaknya juga menyisir seluruh lapak pedagang untuk memeriksa masa kadaluarsa dari sejumlah barang dalam kemasan yang dijual di Pasar. "Dari pantauan kami saat ini tidak ditemukan barang dalam keadaan expired," tandasnya.