SUKABUMIUPDATE.com - Kehadiran Perumda Bank Perkereditan Rakyat (BPR) Sukabumi cabang Cikembar dinilai sangat membantu masyarakat setempat. Pasalnya, selain suku bunganya ringan, beberapa program menjadi salah satu magnet bagi masyarakat untuk bekerjasama dan menabung di Perumda BPR Sukabumi.
BACA JUGA: Syarat Mudah dan Cepat Cair di BPR Sukabumi Cabang Cikembar
Salah seorang nasabah Perumda BPR Sukabumi cabang Cikembar, Linda (32 tahun) mengungkapkan, kehadiran BPR ini sangat terbantu. Apalagi ada beberapa program yang sangat menguntungkan masyarakat.
"Kalau saya nasabah Tabungan Hari Raya (Tahara). Lumayan untuk persiapan nanti menjelang hari raya Idul Fitri, sehingga tak hanya mendapatkan THR di tempat kerja, juga ada simpanan tabungan di sini," kata Linda kepada sukabumiupdate.com, Jum'at (19/7/2019).
BACA JUGA: Perumda BPR Sukabumi Ikut Berpartisipasi Meriahkan Fun Walk di Bandung
Senada dengan Linda, Mery (30 tahun) mengaku program Tahara di BPR membantu untuk memenuhi kebutuhan mnejelang hari raya Idul Fitri.
"Jadi nanti ketika menghadapi lebaran tidak begitu pusing memikirkan uang untuk beli keperluan lebaran, karena sudah punya tabungan," singkatnya.