SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Perdagangan dan Koperasi Usaha Kecil Menengah (DPKUKM) Kabupaten Sukabumi menggelar Bazar murah sembilan bahan pokok (Sembako di halaman kantor DPKUKM, Jalan Raya Cibolang, Rabu (30/5/2018).
BACA JUGA: Mengais Berkah Ramadan di Pinggiran Rel Kereta Segog Cibadak
Kepala seksi Tertib Niaga, Iwan Ridwan menuturkan, Bazar tersebut diselenggarakan selama dua hari dari tanggal 30 hingga 31 Mei 2018 dengan tujuan untuk menekan harga sembako agar tidak merangkak naik.
<iframe src="//www.youtube.com/embed/AkAhNuHfitk" width="315" height="177" frameborder="0" allowfullscreen="allowfullscreen"></iframe>
"Beberapa sembako kan hari ini merangkak naik, jadi mudah-mudahan dengan adanya bazar ini bisa menekan harga sembako," ujarnya kepada sukabumiupdate.com.
Dirinya menambahkan, ada sebanyak 20 pelaku usaha kecil menengah (UKM) dan pelaku usaha mini market yang ikut andil dalam kegiatan ini dan mereka menjualnya dengan harga dibawah pasar.
"Seperti gas 3 kg dijual dengan harga Rp16 ribu, mudah-mudahan masyarakat Kabupaten Sukabumi khususnya yang berada di dekat kantor DPKUKM memanfaatkan bazar murah ini," pungkasnya.