SUKABUMIUPDATE.com - Rusia masih melakukan operasi militer ke Ukraina, bahkan sempat dikabarkan jika Negeri Beruang Merah tersebut menyiagakan senjata nuklir.
Bila Rusia benar menggunakan senjata nuklir, maka ada kemungkinan jika perang dunia ke-3 terjadi nuklir akan menjadi senjata utama yang mematikan.
Penggunaan nuklir sebagai senjata militer sejatinya memiliki dampak yang sangat merusak baik secara langsung maupun jangka panjang.
Jika dilihat dari dampak kerusakan yang diberikan senjata nuklir, maka hal tersebut berkaitan langsung dengan prediksi Albert Einstein tentang perang dunia ke-3 dan ke-4. Apa prediksinya?
Baca Juga :
Teknologi musnah dan kembali berperang dengan tongkat dan batu
Albert Einstein merupakan Fisikawan yang sangat terkenal di dunia. Selain karena kemahiran di bidang ilmu pengetahuan, ia juga sempat membuat sebuah prediksi tentang perang dunia.
Melansir snopes.com, Albert Einstein berujar “Aku tidak tahu senjata apa yang akan digunakan jika perang dunia 3 terjadi, namun perang dunia 4 akan menggunakan senjata tongkat dan batu.”
Albert Einstein tidak menjelaskan secara rinci senjata yang digunakan pada perang dunia 3, namun ia menyebut jika perang dunia 4 manusia akan kembali menggunakan senjata tongkat dan batu.
Bisa diduga jika di perang dunia 3 nanti akan ada senjata yang sangat mematikan yang mampu memusnahkan semua teknologi di Bumi.
Prediksi Albert Einstein tersebut pertama kali muncul pada tahun 1940-an, saat senjata nuklir pertama dikembangkan. Secara langsung, Einstein memang tidak mengembangkan bom atom namun teori-teori fisikanya berhubungan dengan pengembangan bom atom.
Mungkinkah senjata yang dimaksud oleh Albert Einstein pada perang dunia 3 adalah senjata nuklir? Dugaan tersebut bisa saja benar, sebab lima tahun setelah munculnya kutipan Einstein, bom atom (nuklir) membumihanguskan Hiroshima dan Nagasaki, Jepang.
Bom atom yang terjadi di dua kota di Jepang tersebut, terjadi 70 tahun lebih yang lalu. Sedangkan saat ini pengembangan senjata nuklir terus dikembangkan dan berpotensi memiliki daya rusak yang lebih dahsyat dari Little Boy dan Fat Man (nama bom atom di Hiroshima dan Nagasaki, red).
Daya rusak senjata nuklir saat ini sangat dahsyat, ada kemungkinan kehidupan di permukaan bumi dan teknologi yang ada di dunia musnah. Terlebih saat ini negara dengan militer maju sudah memiliki banyak hulu ledak nuklir.
Jika teknologi di dunia musnah, lalu perang dunia 4 menggunakan apa? bisa jadi hanya menggunakan tongkat dan batu saja.
Prediksi Albert Einstein belum tentu benar akan terjadi, namun bisa dijadikan kewaspadaan, semoga saja hal tersebut tidak benar terjadi dan dunia tetap damai dan aman.