Cerita Nelayan Jodang, Menantang Ombak Ganas Karang Gantung Sukabumi Demi Mengais Rezeki
Selasa 08 Oktober 2024, 21:11 WIB
Dirman (50 tahun), warga Kampung Citaritih, Desa Pasiripis, Kecamatan Surade, Kabupaten Sukabumi, merupakan seorang nelayan pinggir atau nelayan Jodang. Dirman telah beberapa tahun berkawan dengan ganasnya deburan ombak Pantai Karang Gantung, demi mengais rezeki untuk menghidupi keluarganya.
Dengan bermodalkan ban bekas sebagai alat untuk berenang dan alat tangkap ikan bernama jaring jodang, Dirman harus berenang menembus pecahan ombak untuk melaju ke tengah lautan menaruh jaring tersebut.
BERITA TERPOPULER