SUKABUMIUPDATE.com - Anda mungkin sering mencoba camilan atau makanan berbahan dasar jagung, seperti jasuke, sup jagung, jagung bakar. Sekarang ada rekomendasi salah satu menu berbahan jagung juga, yaitu Es Jagung.
Jagung memiliki cita rasa manis, dicampur es yang segar, pasti saat cocok untuk menemani buka puasa. Resep Es Jagung ini juga tidak sulit dan membutuhkan waktu lama untuk membuatnya. Anda hanya tinggal menyiapkan bahan-bahan yang bisa ditemukan di swalayan atau pasar tradisional terdekat. Anda bisa menambahkan keju atau meses sebagai topping.
Bahan:
- 2 buah atau 700 gram jagung manis, pipil
- 800 mililiter air
- 400 gram gula pasir
- 1 lembar daun pandan
- 200 gram sari kelapa
- 400 gram es serut
- 80 ml sirup cocopandan
Kuah santan:
- 200 ml santan kental
- 2 lembar daun pandan
- 1 sendok teh garam
Cara membuat:
-Rebus jagung manis bersama air, gula pasir, dan daun pandan sampai matang, lalu angkat dan sisihkan.
-Kuah santan: Rebus santan, daun pandan, dan garam sambil aduk sampai mendidih, angkat dan sisihkan.
-Sajikan rebusan jagung manis dengan kuah santan, sari kelapa, es serut, dan sirup cocopandan.
Sumber: Tempo