SUKABUMIUPDATE.com - Grup musik Sabyan Gambus sukses menorehkan prestasi gemilang di dunia musik Tanah Air. Lagu-lagu yang mereka bawakan kerap menjadi trending di YouTube.
Ayus dan Khoirunnisa alias Nissa Sabyan blak-blakan soal kesuksesan grup musik yang mereka gawangi. Menurut Ayus, kunci sukses Sabyan Gambus terletak pada pemilihan lagu.
“Pelajari coba lagu yang orang-orang kenal sehingga lagunya bisa sampai. Dan itu cukup hasil,” ucap Ayus saat ditemui di bilangan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Nissa Sabyan selaku vokalis kemudian tekun mempelajari lagu-lagu Arab yang sudah cukup familiar di masyarakat. Kerja kerasnya itu ternyata membuahkan hasil. Nissa Sabyan sukses menyanyikan lagu berbahasa Arab meski dia sendiri tidak terlalu mengerti bahasa Arab. “Enggak (ngerti bahasa Arab) sama sekali,” kata Nissa Sabyan.
Sejumlah lagu cover yang dibawakan Sabyan Gambus berhasil ditonton lebih dari 100 juta kali di YouTube. Dua di antaranya adalah Ya Habibal Qolbi dan Deen Assalam. Single perdana Sabyan Gambus bertajuk Ya Maulana sampai saat ini sudah ditonton lebih dari 160 juta.
Sumber: Tempo