SUKABUMIUPDATE.com - Kaktus, tanaman yang dianggap buruk rupanya tapi cantik manfaatnya. Tanaman berduri yang seolah ingin selalu dijauhi itu ternyata tumbuh bak pepatah jangan menilai buku dari sampulnya.
Di balik fisiknya yang berduri, meski banyak pula yang bentuknya indah, kaktus memiliki banyak manfaat bagi kecantikan. Tanaman keluarga Cactaceae ini seperti memiliki kekuatan magis yang mampu menjaga kulit agar terus berada dalam kondisi prima.
Kebaikan kaktus yang terbesar ada pada bunganya. Kini, sari bunga kaktus juga mudah didapat dalam bentuk minyak. Berikut berbagai kebaikan dari tanaman yang banyak ditemui di daerah tandus atau kering itu, seperti dikutip Tempo dari Hello.
1. Membersihkan
Kaktus mengandung flavonoid, zat antiperadangan dan sempurna untuk menyamarkankan bercak hitam pada kulit, dan bisa juga digunakan untuk meredakan rasa perih di kulit akibat terbakar sinar matahari.
2. Menghilangkan komedo
Minyak kaktus juga bisa digunakan untuk membersihkan komedo dan tidak berisiko menimbulkan jerawat karena tidak menyumbat pori-pori. Minyak kaktus bisa langsung digunakan atau ditambahkan ke pelembap.
3. Menjaga kulit terhidrasi
Kaktus mengandung vitamin E yang tinggi, vitamin yang sudah terkenal sangat bermanfaat bagi kulit, dan juga merangsang produksi asam linoleat yang membantu pertumbuhan sel-sel kulit baru sehingga kulit terlihat cerah.
4. Antipenuaan
Dengan kandungan antioksidan yang tinggi, kulit wajah dan tubuh akan terlindungi dari kerusakan akibat radikal bebas sehingga kerutan dan garis-garis halus pun akan tersingkir. Daripada membeli produk-produk antipenuaan yang mahal, kenapa tidak mencoba minyak kaktus yang berkhasiat sama?
5. Memperindah rambut
Bukan hanya kulit yang dapat menikmati khasiat minyak kaktus, rambut juga bisa. Kandungan asam lemak dan vitamin E pada minyak kaktus akan membuat rambut tampak bersinar sedangkan asam amino akan merangsang rambut tumbuh lebih cepat dan tebal.
Sumber: Tempo